
Mojokerto (MediaBnR.Com) – Gelaran latber rutin BnR Mojokerto yang menempati lokasi dihalaman Pujasera Alun-Alun Mojokerto, Selasa (10/5/2016) sore kemarin, dihadiri kicaumania Mojokerto Raya dan sebagian dari luar wilayah, berlangsung ramai dan tertib. Selasa depan 17 Mei 2016 panitia bakal menggebyar ‘Selasa Vaganza’.
Dalam gelaran ‘Selasa Vaganza’ Selasa pekan depan, panitia menyediakan trophy bagi pemenang juara 1,2 dan 3 disemua kelas dan jenis burung yang dilatberkan. Disamping hadiah dana perawatan dan piagam, seperti biasa. Namun untuk harga tiket tetap kelas VIP 25 ribu dan kelas A 20 ribu rupiah.
Sementara pada gelaran kemarin di Cucak Ijo yang jumlah pesertanya cukup banyak ini, SMBF MJK mengusung andalan H Achmad yang diberi nama Angkara Murka. Sayang, puncak juaranya diduduki Dongkrak yang dijagokan Giono dari Gedongan unggul melalui tos, lantaran keduanya memiliki nilai sama. Rasa sedikit kecewa tersebut tak lama terobati. Karena Ucil, Kenari milik Baron dari Marinir SF menang mutlak setelah bersaing ketat dengan Android yang dijagokan Agung dari Celo SF.


Begitu juga di Murai Batu, muncul debutan baru Boy yang dimiliki Tejo dari Gajah Mada Mojokerto. Performanya meningkat di leg awal hanya duduk diposisi empat besar. Namun di leg kedua tampilannya semakain mantab dan meraih puncak juara. Sementara Raden Mas milik H Anwar dari Kimcil SF yang dijoki Angga malah tampil anti klimaks. Di leg awal masuk tiga terbaik di leg kedua over birahi turun dari tangkringan. Namun keduanya sama-sama mengakui akan kelemahan dan keunggulan masing-masing.
Sedangkan dari kelima kelas LoveBird yang digelar, hanya Roro yang sukses menggandakan kemenangan. Keberhasilan andalan milik Mikhail BD dari Jaddab BC ini, masih ditambah lagi dengan raihan Boy, Kenari milik Gendut masuk tiga besar yang memperpanjang koleksi juara bagi kru yang langsung dikawal Kaji Jaddab sendiri dilapangan. (Sugeng)


