
Tangerang (MediaBnR.Com) – Setelah sukses menyabet juara di latber spesial bersama Batavia Enterprize di Perum Bumi Indah, Pasar Kemis, Cikupa, Tangerang, Sabtu, 14 Mei 2016. Sederet jawara Tangerang nampaknya masih mengincar next even Batavia enterprize yaitu Prabu Cup yang dihelat Minggu, 22 Mei pekan depan.
Satu di antaranya Lovebird Rahel milik Omen SF. Di even ini, Rahel sukses menduduki peringkat pertama di kelas bergengsi yaitu tiket 100 ribu hadiah 3 Juta Rupiah. “Rahel siap turun kembali ke even Prabu Cup pekan depan,” ungkap Omen.
Turun di kelas yang sama, Koyes milik Ndik Doank mampu memberikan perlawanan sengit, meski akhirnya menduduki peringkat ke-3. Di sesi keduanya, penampilan Koyes semakin stabil hingga naik podium ke urutan pertama. “Di even Prabu Cup, Koyes siap tampil all out,” terang Ndik Doank optimis.
Para jawara Murai Batu juga tak mau kalah, Karuhun milik Ncep Cici BF unggul di peringkat pertama kelas Batavia. Prestasi ini terbilang membanggakan, lantaran Karuhun mampu melantunkan suara Kenari, Lovebird dan Srinditan. “Jika tidak ada aral melintang, Karuhun akan turun di kelas utama di even Prabu Cup, pekan depan,” tutur Ncep semangat.
Tak mau ketinggalan, Cucak Hijau Senopati milik Rama SPR juga akan ikut meramaikan sengitnya kompetisi lomba Prabu Cup. “Senopati memiliki track record bagus dalam meraih prestasi, semoga Minggu pekan depan di even Prabu Cup kembali bertengger di peringkat juara,” harap Rama SPR.
Memang tidak bisa di pungkiri lagi, even Prabu Cup sudah menyita perhatian kicaumania Tangerang, bahkan kicaumania Jakarta. Jika anda penasaran dengan even ini, segera daftarkan gacoan anda ke saudara Mirza Arai ke 089669636993. *Zulfikar
BACA JUGA: Daftar Juara Latber Spesial BnR Batavia Enterprise (14/5/2016)









