Angka 1.273 Tiket Suksesnya Lomba Dwi Warna BC 2019

Terimakasih Kepada Seluruh Kicaumania Anniversary ke 5 Dwi Warna BC

LOMBA DWI WARNA BC CUP 2019-BARABAI KALSEL

Terimakasih Kepada Seluruh Kicaumania Anniversary ke 5 Dwi Warna BC

Mediabnr – Gaco-gaco terbaik kicaumania berkumpul disatu titik yaitu Lapangan Dwi Warna BC guna meramaikan ajang kicauan Dwi Warna BC Cup 2019 Minggu (21/7) di Lapangan Dwi Warna kota Barabai Kalsel. Kota Barabai sendiri juga terkenal dengan kuliner khas yakni kue Apam Barabai serta banyak digemari semua kalangan.

Dikomando Mr. Rusli Sammiler selaku ketua pelaksana diback up kru juri BnR Kalsel dari 33 kelas meraup 1.273 tiket terjual angka suksesnya gelaran Dwi Warna BC. “ Anniversary ke 5 ditandai dengan pemotongan Tumpek sacara simbolis, selain juga mengangkat potensi wisata daerah yang ada di bumi Hulu Sungai Selatan sehingga dapat berkembang pesat, tambahnya juga rekan panitia lain yang solid dan kompak dalam pegelaran ini.

Kicaumania datang tak hanya dari Kalsel, juga Kalteng plus Kaltim guna meramaikan ajang tersebut dengan doorprice utama satu motor. Diakhir acara Laskar Pelangi BC akhirnya dinobatkan sebagai kampiun Bird Club memiliki 1.810 point bersaing ketat dengan Team lainnya sedangkan juara perorangan disabet Tuan KS SF dengan 2.420 point.

Untuk burung LB Balibu Batas Point dan Lost Point direbut Alexis punya H. Apoy dari Samiller SF Barabai, Love Bird Dewasa Batas Point Pembayun milik Yanuar dari Bebe SF, Love Bird Dewasa Lost point dimiliki Bonex dengan nama andalannya Santoso. Cahaya 8 BC Banjarmasin juga tak mau kalah dalam hal menyabet prestasi jawara dan terbaik, ada Bajak Laut dikelas Cucak Hijau dan Kenari Blaugrana dimana kedua burung tersebut milik Abah. Mr. Jambrud dengan andalannya Kacer Pangeran Sumatra berhasil finish juara pertama sebanyak 2 kali dan dinobatkan sebagai Kacer terbaik

Paling fenomenal diperlihatkan Murai Borneo Jumanji dari Tuan KS SF, dari 6 kelas yang diperlombakan berhasil menggondol 5 kali juara pertama alias Pentawen. “ Baru kali ini prestasi MB Jumanji stabil dan mewah sehingga bisa menduduki 5 kali podium teratas,” ungkap Dewa Wisnu sang pemilik Jumanji sumringah.

Angga ketua Dwi Warna BC juga rekan panitia mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh kicaumania Kalteng, Kaltim juga Kalsel  dan kedalam bagi anggota Dwi Warna BC tetap kompak, solid dan eksis dalam meramaikan perburungan Nusantara serta mohon maaf bila ada salah dan kekurangannya, semoga silaturahmi ini akan terus berlanjut. Duet Fadli dan Syarief serta pembina lainnya dari Dwi Warna BC terus support penuh segala sesuatu yang berkenaan dengan Dwi Warna BC serta berkomitmen tinggi dalam kemajuan Team. Salam Anniversary Dwi Warna BC ke 5

https://mediabnr.com/2019/07/24/daftar-juara-dwi-warna-bc-cup-2019-kalsel/

Mr. Angga (kanan) Terimakasih Kepada Rekan Kicaumania
Laskar Pelangi BC Juara Umum Team
MB Jumanji Sabet 5 Kali Juara Pertama
Kru Juri BnR Kalsel
Ketua Panitia Rusliannor dan Kru Dwi Warna BC
Kacer Pangeran Sumatra Sabet Terbaik
Kacer Pangeran Sumatra Sabet Terbaik
Juara di Salah Satu Kelas Perlombaan

Azis TBM BC Banjarbaru (kanan) Support Penuh
Anniversary Dwi Warna BC Ke 5
Anna Matopani Perwakilan Juri BnR Kalsel
Agus Alay Dari Alay SF Birayang
Abah Bersama Kru Cahaya 8 BC Banjarmasin
Tembus 1.273 Tiket
Rudi Menyerahkan Doorprice Satu Sepeda
PotongTumpek Sebagai Bentuk Perayaan
Penghargaan Burung Terbaik
Pangeran Sumatra Sabet Kacer Terbaik
Mr. Soebi Bersama Laskar Pelangi