
Makassar (MediaBnR.COM) – Pasar Hobby Toddopuli (ex-Terminal Toddopuli), Makassar, seakan disulap nenjadi tempat pameran burung berkicau sehingga mendadak dibanjiri kicaumania Makassar. Hal ini dikarenakan pada Minggu, 4 Desember 2016, KMM Makassar mengadakan pameran burung berkicau yang bertajuk Sultan Hasanuddin Cup II. Gelaran yang kedua kalinya ini mampu menyedot sebagian kicaumania lintas Makassar bahkan lintas pulau seperti kicaumania yang dating dari Pulau Kalimantan tepatnya dari Samarinda.
Cuaca yang cerah di iklim yang tak menentu pada saat ini tampak mendukung gelaran sampai akhir gelaran. Sebanyak 30 kelas yang dibuka panitia, kesemua kelas tersebut menyajikan persaingan yang sengit antar para jawara Makassar. Tak ayal kalau tensi panas di semua kelas bisa kita rasakan sendiri bila kita pantau secara langsung gelaran tersebut.


Pada hari itu gelar juara umum bird club atau BC berhasil direbut oleh Losari BC dengan menurunkan beberapa amunisi jawara andalan tim tersebut. Sedangkan untuk juara umum single fighter atau SF, sukses diboyong oleh tim tamu dari Samarinda yatiu Pesut SF Samarinda.
Suksesnya Pesut SF Samarinda memboyong tropi juara umum SF tak lepas dari kemenangan Awe We yang hari itu tampil menggila. Love bird tersebut menjadi pusat perhatian bak model yang sedang catwalk di atas panggung karena keindahannya. Ini dikarenakan Awe We sapu bersih semua kelas love bird yang disediakan panitia. Lima kelas love bird diborongnya hingga Awe We membuat decak kagum para kontestan lainnya termasuk kontestan tuan rumah sendiri.

Bukan hanya itu, kemenangan Awe We di gelaran Hasanuddin Cup II juga membuat namanya semakin mencuat di dunia perkicauan burung khususnya lovebirdmania serta mengokohkan namanya sebagai jawara yang masih tak terbendung. Rencananya, pekan depan Awe We akan turun di gelaran Bupati Cup III Tangerang pada 11 Desember 2016 nanti. Jikalau Awe We sukses di gelaran tersebut, maka Awe We layak menjadi love bird fenomenal di tahun 2016 dan menjadi kado istimewa bagi Pesut SF khususnya sang pemilik, Indra Andong, di akhir tahun 2016.
Secara keseluruhan, gelaran berlangsung lancar dengan banjir doorprise yang dibagikan pada akhir gelaran. Apresiasi diberikan oleh para kicaumania yang hadir saat itu. Andres Roni selaku ketua KMM Makassar yang mewakili panitia, memberikan ucapan terima kasih atas keikutsertaan kicaumania, tertibnya gelaran seperti non teriak serta apresiasi atas antusiasme kicaumania yang setia mengikuti gelaran sampai akhir. (fuad)
BACA JUGA: Daftar Juara Sultan Hasanuddin CUP II 2016 (4/12/2016)
GALERI









