
Kartasura (MediaBnR.Com) – Gelaran Rabu Ceria Pertamak’s Kartasura kali ini di hadiri para pemain Solo Raya. Rabu, 16 Maret 2016 di pasar Krangan, Wirogunan, Kartasura – Jawa Tengah. Di tengah – tengah lomba terjadi hujan yang lebat, para peserta tetap konsisten mengantang burung sampai akhir lomba.
Balung Manuk BC yang hadir full team raih banyak gelar. Aksi borong piala di perlihatkan Balung Manuk BC. Kedigdayaan Balung Manuk BC, terbukti dengan berhasil juara melalui love bird Stella milik Bayu Whelut yang berhasil juara 1,2 dan 2. Selain itu juga berhasil melalui cucak hijau Jhosua milik Mr. Mahendra, murai Prameswara, kenari PNS dan love bird Lasmini.
Murai Prameswara yang sebelumnya sukses di gelaran PBI Wali Kota Cup Solo dengan menjuarai kelas murai ring kali ini tampil apik. Lagu cililin ngesap 3 di lantunkan dengan sempurna dan di sambung lagu kapas tembak yang mbeset-mbeset panjang, alhasil sukses juara pertama di kelas VIP.
Masih di kelas murai. Murai Basu Dewa milik Hariyanto King-Kong Solo sukses , penampilanya kali ini berhasil juara 1 dan 3. Dengan bulu baru yang masih jreng Basu Dewa melantunkan burung-burung kecil nyaris sempurna. Sebelum tampil di Pertamak’s, Basu Dewa raih juara di IKPBS dan BnR.
Adrian Bird Farm turun dengan beberapa gaco dari hasil breeding. Diantaranya love bird jenis Batman yang di beri nama Zombie. Alhasil Zombie yang notabenya punya ngekek super panjang berhasil juara pertama di kelas love bird Sejati. Selain itu M. Adrian juga sukses melalui cendet Sriwijaya, dengan raihan nyaris nyeri.
Di kelas love bird persaingan sangat ketat, banyak jago terbaik diturunkan. Seroja love bird milik Ismail/ Dony Ottawa SF sukses dengan mengantongi nyeri juara pertama. Sebelumnya Seroja pada Minggu (13/3) berhasil juara di gelaran Wirun Desa Wisata Bekonang. Kanjeng Ratu love bird kepunyaan Budi Utomo Multi PS BC Solo berhasil di kelas VIP B dan love bird Sejati. Budi Utomo Multi PS Solo merupakan produsen pakan, sangkar di pasar Depok Solo.
Senada dengan love bird Kunti milik Mardi Alengka SF yang sukses di kelas VIP B dan Bintang A. Kunti punya lagu ngekek yang panjang. Kunti sebelumnya juara di Launching BnR Boyolali. Selain itu, Alengka SF juga sukses dengan gaco cucak hijau Sabila milik Tarno .
Di kelas kacer, jawara kacer Lambang semakin mengancam dengan berhasil juara ke-2. Lambang merupakan besutan milik Indra Eka Blorong BF yang sering juara di Solo Raya. Blorong BF Boyolali juga berhasil menempatkan kenari Kriwil di jalur juara. Kriwil dengan lagu panjang dan gela-gelo sangup raih bendera konser.
Killa 257 SF Klaten sang breeding kenari trah juara dan pengorbit kenari prestasi kali ini silaturahmi ke Pertamak’s dan juga publikasi buat gealaran Killa Cup 1 pada 1 Mei 2016 di Jatisrono-Wonogiri-Jawa Tengah mendatang. David Killa mengajak semua kicau mania untuk hadir di gelaran Killa Cup yang bertabur hadiah dan doorprize. (agus farrel)
BACA JUGA: Daftar Juara Pertamak’s Kartasura Rabu Ceria (16/3/2016)











