
Mediabnr – Gantangan malam Graha Padma BC menjadi jujugan para kicaumania untuk mengadu gaco andalan mereka dengan lokasi yang strategis dan luas di Hal. Parkir The Club, Graha Padma-Semarang. Walaupun malam hari antusias para kicaumania sangat tinggi terlihat dari penuhnya gantangan terutama dikelas lovebird pada latber & bursa petang hari ini, Rabu (6/9).
Dibuka dengan cendet yang main disesi awal, Basudewo gaco orbitan Geege Noise dari W2N SF menunjukan performa apiknya. Dengan gaya tarung bak angka satu disertai roll dan tembakan dengan durasi kerja yang sangat aktif membawa Basudewo mutlak mendapat koncer A dikelas cendet Dacon.


Sementara dikelas lovebird baby/paud, gaco andalan Galih dari Fyz LBF yakni Pepi juga menunjukan penampilan yang memikat dengan kekean panjang dan durasi aktif mampu meninggalkan rivalnya. Dengan penampilan yang disuguhkan, Pepi mampu meraih juara pertama di dua kelas sekaligus alias double winner.
Tidak ketinggalan juga dikelas kenari, Zee besutan Kodok PKS juga meraih juara pertama setelah melalui persaingan sengit dengan lawan-lawanya. Dengan kemampuan roll panjang yang dimilikinya dan irama lagu yang enak didengar serta durasi kerja yang aktif menghantarkan Zee ke tahta tertinggi dikelas kenari std bebas A Dacon.


” Terimakasih kepada rekan-rekan kicaumania yang turut hadir meramaikan lomba dan mohon maaf bila ada kekurangan saat berjalannya lomba. Selamat kepada para pemenang dan jangan lupa untuk ikut memeriahkan gelaran Launching Independent Padma yang akan diselenggarakan pada Minggu 17 September 2017,” tutup Mr. Dwi Wibowo selaku Ketua GPBC dipenghujung acara. (sandy/kiky)
Baca Juga : Daftar Juara Gantang Malam Graha Padma BC – Semarang (6/9/2017)


