BnR Akan Seleksi Juri Setelah Lebaran

logo juri ok
logo Juri BnR

Bogor (MediaBnR.Com) – Divisi Juri BnR kembali akan melakukan seleksi para Juri BnR yang selama ini sudah bertugas di jajaran BnR. Bukan setelah menjadi seorang Juri BnR sudah merasa aman hati – hati setiap 3 bulan sekali. Intruksi dari BnR Satoe juri kembali diseleksi yang bisa dibina teruskan yang tidak bisa suruh angkat kaki. Untuk menjadi juri burung setelah bertugas di BnR banyak yang akan menampung.

“Aku memang intruksikan untuk setiap 3 bulan sekali kembali diseleksi para Juri BnR. Bagaimana kinerja kerja mereka selama berjalan 3 bulan ini. Mana yang konsisten kita akan terus tugaskan yang tidak diminta untuk mengundurkan diri. Orang kalau aku suruh mengundurkan diri itu kan ada yang menampung. Sudah ditampung langsung dinaikan Korlap he..he. Ada – ada aja,” kata Bang Boy sambil tersenyum.

Memang tidak heran kalau ada mantan Juri BnR yang bertugas di luar BnR itu dikarenakan diminta untuk mengundurkan diri. Karena seperti para kicaumania ketahui BnR setiap saat menginginkan penjurian yang bersih.

“Yang aku susah uda ilmu burungnya minim buat puyeng lagi!” kata Bang Boy sambil memegang kepalanya.

Dalam hal ketegasan sosok Bang Boy tentang kinerja Juri BnR semua kicaumania paham sekali. Karena itu setiap beliau mendapatkan info dari para kicaumania tentang Juri BnR. Secara langsung Bang Boy menanggapi dan menyelesaikannya .

“Bapak (Bang Boy) ingin Juri BnR yang berkualitas jadi kita selalu diminta untuk menseleksi setiap 3 bulan sekali. Kalau saya lihat Bapak (Bang Boy) sangat jeli sekali dalam penilaian burung maupun melihat kinerja juri saat betugas. Karena beliau paham sekali akan burung dan hasil seleksi ini akan kita umumkan secara luas,” kata H. Dodot selaku Ketua Divisi Juri BnR menjelaskan. (red)