Mediabnr.com – Latber rutin Gondang BC tuntas digelar, beberapa jagoan tampil cukup setabil dengan menyelesaikan setinganya dengan bagus. Rabu sore (27/02/2019) Nganjuk, cuaca cukup cerah, Dalam sekejap gantangan yang rutin menggelar Latber pada Hari Rabu dan Minggu itupun langsung dibanjiri kicau mania setia.
Tak mau buang kesempatan, LB Gran Max, milik Mr. Cak To, langsung tampil meyakinkan, turun di kelas A yang notabene juga di isi burung-burung bagus, Gran Max, seperti tak mau hanya jadi pemanis dikelasnya. Durasi panjang berkali-kali mampu dikeluarkan oleh Gran Max, meski terus ditempel ketat oleh “Raja Gedex, jagoan milik Mr. Bawing dari Kemplo Bc, dengan tampil cukup gemilang akirnya “Gran Max, mampu menyudahi perseteruan disesi pertama dan melejit dipodium puncak. Di susul “Raja Gedex, diurutan juara dua.
Di kelas Love Bird M2 “Sotel, milik Mr. Mun dari BL Gebong, juga kerja dengan apik dan memenangi persaingan dengan bagus sebagai juara satu, kemudian diperingkat kedua dikuasai amunisi besutan Kemplo Bc, LB Blangkon, milik Mr. Aji.
Kelas Cucak Hijau, yang selalu ramai peserta digantangan Gondang BC juga menyajikan persaingan cukup menarik, CH Gatot Kaca milik Mr. Paimo yang pada Hari Minggu kemarin tampil mengesankan dengan mencetak hattrick, kali ini harus pasrah dan rela menjadi runner up. CH Malink, yang diusung Mr. Must to, pada Latber kali ini mampu tumbangkan dominasi Gatot Kaca, Tampil cukup menonjol dengan isian kasar dan gaya ciamiknya “Malink, berhasil menghipnotis rival-rivalnya dan menyudahi kelasnya dengan melesat, kokoh dipodium juara satu.
Pada akir acara Latber, panitia juga mengingatkan kepada kicau mania yang hadir, bahwa pada Hari Minggu pagi, Jam 10:00 Wib (03/03/2019) gantangan Gondang BC juga akan menggelar Latpres rutin Minggu Legi, dengan tajug “Special Kacer Mania. (Toto Jr)
https://mediabnr.com/2019/02/28/daftar-juara-latber-gondang-bc-nganjuk-27-2-2019/











