DELATA CUP 2 FEAT BNR INDONESIA (10/02/2019)
Mediabnr – Gelaran lomba burung berkicau Delata Cup yang ke 2 berjalan sukses dan lancar tanpa ada satu protespun. Juri serta korlap terbaik Blok tengah sengaja diterjunkan dalam acara ini juga dikawal langsung oleh Bapak Joko Bonita selaku pengawas BnR Lembusuro Boyolali. Pemain luar kotapun banyak yang hadir pada acara ini di antaranya dari Ngawi, Bojonegoro, Magelang, Boyolali, Semarang, Sragen, Salatiga, Jogjakarta dan Purwodadi. Om Sulis Karfeed dari Salatiga yang akan mengadakan event Karfeed Cup pada 24 Februari besuk juga hadir bersama keluarga serta menggalang dukungan. Om Febri Sragen yang akan punya gawe Anniversary Boss pada 24 Februari mendatang juga hadir dan ikut meramaikan. “Walaupun Event berbarengan, kita tetap guyup rukun satu saudara.”ujar om Febri Duta Anniversary Boss yang diamini om Sulis Duta Karfeed Cup.
Kurniawan Putra Kurma Sragen yang mempercayakan Yudi Menyan untuk mengawal Cucak Hijau besutan barunya bernama Juventus merasa puas karena kinejarnya maksimal, denngan bongkaran lagu Cucak Cungkok yang disambung kenarian didukung gaya khas jambul ngentrok, Juventus tak tertandingi lawannya hingga meraih Double Winner. Minggu sebelumnya Juventus juga tampil apik di Piala Kajari Solo dengan torehan prestasi Juara 1,1,2 nyaris Hattrick, selanjutnya Juventus akan diusung ke Sleman untuk meramaikan Piala Jogja Istimewa yang akan di gelar besuk Minggu di Lapangan Denggung Sleman.
Masih di sesi Cucak Hijau, Octha Rasta dari Purwodadi yang mengusung bendera Purwodadi Award 3 sedianya akan dilaksanakanbulan Juli mendatang, bangga dengan penampilan mewah Katakuri. Walaupun suasana mulai gelap, Katakuri masih mampu mengeluarkan materi lagu dasyat hingga memenangkan pertarungan dan berhak menggondol tropy Juara 1.
Di sesi terakhir Cucak Hijau, aksi Sheva salah satu koleksi Lovebird fighter milik Karfeed team Salatiga sungguh menakjubkan, durasi super panjang dilontarkan berkali-kali dari awal hingga akhir penilaian dengan volume tembus dan berhasil mencuri satu kemenangan di kelas Lovebird fighter, sedangkan di sesi kedua hujan turun, penampilan Sheva sedikit kendor dan hingga hanya menduduki peringkat 3 besar. “Minggu besuk amunisi-amunisi Karfeed Team dengan bendera Duta Karfeed Cup akan turun di dua event yaitu di Jogja Istimewa dan di Airport Cup 8 Angkasa Pura Solo. Semoga bisa meraih prestasi terbaik” ujar Om Sulis pemilik pakan ternak Sapi Karfeed.
Sementara Om Febri Sragen yang baru saja mentake-over Murai Batu Dewaruci dan Cucak Hijau Serdadu merasa puas dengan kinerja Jagoannya. Dewaruci tampil sadis di kelas utama. Irama lagu kasar serta tonjolan tembakan dimuntahkan silih berganti nyaris tanpa jeda hingga finish akhir meraih Koncer A mutlak. Sedangkan Serdadu turun di dua sesi menempati Juara 3 dan 4 besar. “Sebetulnya penampilan Serdadu dari awal hingga pertengahan sesi sudah ciamik namun di sesi-sesi akhir sedikit agak ngetem” ujar sang pemilik yang akan membuat hajatan Anniversary Boss pada 24 Februari mendatang.
Sahara Bird Farm Wonosobo dengan gaco handalannya Kenari Snow White kembali mengukur prestasi yang kesekian kalinya dengan pengawalan serta perawatan Herman BG, Snow White yang tiap minggunya diadu masih bisa menorehkan hasil gemilang dengan menempati Runner Up dua kali.
Dalam perebutan Juara Umum BC, Duta Karfeed Cup yang dikawal langsung oleh Om Sulis mendapat dukungan point penuh dari rekan-rekan kicaumania dan berhak memboyong tropy Juara Umum BC sedangkan Om Andry Bolang dari Ngawi melenggang tak terkejar lawan-lawannya dalam perolehan point hingga berhasil merebut Juara Umum SF.
Di akhir gelaran Nanang Delata selaku yang punya hajat mengucapkan banyak terimakasih pada rekan-rekan khususnya luar kota yang telah sudi meluangkan waktu untuk hadir di gelaran kami. Mohon maaf apabila masih ada kekurangan baik dalam pelayanan maupun penyajian. Sampe ketemu kembali di event Delata Cup 3 tahun depan.(TOBIL/TYCKA)
GALERI FOTO












