
MediaBnR.Com – Gelaran latpres yang diselenggarakan oleh Brayo Kicaumania (BKM) dengan memanfaatkan hari libur (5/5) merupakan langkah jitu keberhasilannya mengumpulkan ratusan kicaumania berkumpul diajang ini, dengan mempersembahkan 25 session menjadikan semangat kicaumania terjunkan burung jagoannya beberapa kelas di ajang bergengsi ini. “Agenda ini anggap saja sebagai Ultah Brayo Kicau Mania yang ke-1, sebenarnya kita dari BKM berdiri tanggal 3 mei 2015 tepatnya. Alhamdulillah acara sukses dengan peserta yang diluar dugaan kami sangat luar biasa,” ungkap Bapak Jumanto sebagai ketua BKM.
Nakulo cendet milik Kamto Boja Mandiri setelah terbukti menjuarai berbagai gelaran dengan kondisi barunya merupakan satu bukti bahwa cendet satu-satunya yang dimiliki merupakan cendet yang sarat prestasi, diajang BKM kembali membuktikan kehandalannya berhasil melesat keposisi pertama dimana sebelumnya hanya masuk di tiga besar. “Sayangnya session pertama ada penonton yang bermain hp sehingga nakulo keluar nakalnya, session berikutnya dapat gantangan agak tengah dia kerja enak tanpa ada gangguan dari luar,” ucap Kremix yang saat ini memoles jago milik team Boja Mandiri SF.
Hal yang sama dialami oleh Johan dari Royal Team mengalami peningkatan juara menjadi ke posisi runner up andalkan Distroyer yang dalam satu minggu ini ditampilkan juga selalu sabet juara. Dibawahnya ada Puser Bumi milik Satrio yang tergabung dalam team BBM SF Boja yang berbuah manis di sesi kedua berkolaborasi dengan Kimcil SF yang mampu tunjukkan Jhon Baracuda. “Puser Bumi andalan kami masih berumur 6 bulan namun mampu bersanding dengan cendet jawara yang sudah malang melintang, berkat kekompakan dan kegigihan team kita juga mampu buktikan sepur kluthuk menang nyeri,” papar Satrio kepada BnR.
PBB O2 Boja kembali menggebrak dengan cuatkan Tipa-tipa murai batu handalnya, terbukti tak puas dengan posisi yang diraih sesi pertama Tipa-tipa langsung kerja dengan maksimal dengan gelontorkan senjatanya cililin berkali-kali sehingga langsung tertancap bendera koncer A mutlak. Sedangkan dikelas bintang jago milik Irvando Jeans menguasai medan laga dengan mudahnya milik Edo Royal Team.
Kelas love bird masih menjadi kelas favorit termasuk di gelaran ini, Akatsuki SF sukses kuasai kelas VIP, nyaris juara 1-3 disabetnya namun bendera sama yang diperoleh dari para juri mengharuskan Suneo milik Davin harus kalah tos karena nomor gantangannya lebih besar dari lawannya yakni Wijaya milik Andri yang mengusung duta KMW BC. “Kita sengaja meramaikan ajang ini sekalian woro-woro even kita 2 minggu lagi tepatnya tanggal 22 mei 2016 kita juga punya gawe mohon partisipasinya dari kicaumania seluruhnya,” kata Indra yang terus menggeber evennya Kicaumania Weleri Cup.

Juga mencuat nama Cosmo 3Q milik Yaya BF dari A-4 Team/KBC mampu bertengger diposisi teratas kelas sejati dimana sebelumnya hanya masuk di empat besar, selain itu Yaya BF juga berhasil tampilkan Raja Tega kacer andalannya setelah beberapa kali hanya masuk juara besar akhirnya usahanya berhasil menempati posisi runner up dikelas paling bontot. Masih di kelas love bird juga hadir dari Kaliwungu ada Rony secara single fighter buktikan Xonia.
Selain menampilkan kelas burung pada umumnya digelaran Brayo Kicau Mania juga berhasil satukan seluruh komunitas burung yang selama ini jarang ditampilkan, hadir komunitas Ciblek yang diwakili oleh CIMAK (Ciblek Mania Kendal) berhasil kantongi 3 besar andalkan Sikeple, juga hadir komunitas Tucuk mania yang diwakili oleh Trumas dimana berhasil menempati posisi 3 besar juga andalkan Danamon polesan Dhe Master. Selain itu juga masih ada komunitas tledekan juga sirtu mania yang meramaikan ajang ini.
“Kami segenap panitia BKM mengucapkan banyak terimakasih atas partisipasi kicaumania yang sudah meramaikan gawe kita ini, tak lupa selalu kita ucapkan permohonan maaf jika ada sedikit kekurangannya. Saran dan kritik dari kicaumania sangat kita harapkan demi kemajuan BKM khususnya,” ucap Rahmad yang mempunyai akun FB Dhe Master Polaman sebagai MC mengakhiri acara. (LamBAnK)
BACA JUGA: Daftar Juara Special Liburan Brayo Kicaumania (5/5/2016)















