KAPOLRES CUP BANGKALAN WITH ABANG ADEK

Setelah sukses di bulan Mei lalu menggelar event Kadin Cup 1, kali ini tim Abang Adek bersama Kapolres Bangkalan menggelar event lomba burung berkicau bertajuk Kapolres Cup with Abang Adek. Gelaran yang dilaksanakan di gantangan Handoko Jaya ini sukses menyedot animo peserta tidak hanya di seluruh Madura, melainkan hingga luar kota turut hadir memeriahkan ulang tahun Bhayangkara ini. Dibuka langsung oleh bapak Kapolres Bangkalan AKBP Anissullah M. Ridha, SIK. Gelaran lomba burung berkicau ini berlangsung lancar dan sukses dengan didukung cuaca yang sangat cerah mulai dari awal hingga akhir gelaran.
tim Bad Boy jember bersama H nurholis pengurus BnR MaduraDiawali dengan kelas lovebird paud Kasat lantas A yang dimenangkan oleh Bohai milik H. kodir CBF dipodium juara satu. Dilanjut dengan kelas cucak ijo yang juara pertamanya sukses direngkuh oleh Joko Sembung besutan Rudy Pagat Sf, yang meski dalam kondisi dorong bulu ekor ia mampu muntahkan isian cililin, tengkek, dan prenjak gunungnya di kelas Cucak ijo Kapolres A.
Sedangkan Kacer Silet milik H. fattah Top ten Duta Polsek Sepulu juga berhasil menenteng tropi figur Kapolres Bangkalan. “Tak ada rawatan husus untuk bisa menurunkan Silet di gelaran ini, hanya rawatan biasa setiap malam saja yang bisa dilakukan” tutur H. Fattah. Meski demikian, Silet nampaknya dalam kondisi topform untuk bisa kuasai podium satu kelas Kacer Wakapolres A. Ini terlihat sekali ketika Silet ngobra saat diatas gantangan.

Gelaran kali ini nampaknya menjadi gelaran yang special bagi om Bob, pasalnya saat ini adalah soan perdananya ke arena gantanagan. Sesepuh kicau mania Bangkalan Om Bob Kamal Bc ini seperti menghirup udara baru di dunia kicau setelah fakum soan ke arena gantangan kurang lebih skitar 15 tahun. Ia pun berencana akan terus eksis kembali ke dunia kicau dengan menyiapkan amunisi Cucak Ijo, Murai Batu dan lovebird.

Event yang juga memberikan apresiasi bagi para jawara kicau mania yang berhasil mengumpulkan poin terbanyak ini, akan diganjar dengan tropi eksklusif juara umum BC dan SF, hal ini sukses membuat arena gelaran semakin lama semakin sengit. Tak ayal tim yang hadir jauh jauh dari kota Gresik Dt. Gagak Sakti Cup 1 gencar memburu poin dengan menurunkan seluruh pasukan kicaunya hingga kelas akhir. Alhasil, tanpa perlawanan yang berarti dari tim yang lain, tim Dt. Gagak Sakti Cup 1 berhasil dinobatkan sebagai juara umum BC. Sehingga tropi eklusif yang disediakan oleh tim panitia Abang Adek diserahkan langsung kepada sang leader Gagak sakti yakni kaji Said Israel.

Sedangkan untuk juara umum SF berhasil diraih oleh tim RG group dari Pamekasan Madura, dengan poin yang juga terlampau jauh dari tim Sf yang lain.
Diakhir gelaran tim Abang-Adek selaku ketua pelaksana menyampaikan banyak terima kasih kepada seluruh sponsor yang mendukung dalam terlaksananya Gelaran ini. Tak lupa juga ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh kicau mania jawa dan madura yang sudi hadir pada gelaran kali ini. “tanpa kicau mania, event ini akan kelihatan mewah tampilannya saja, dan mungkin tidak akan sesukses ini” tutur tim Abang-Adek. (Deni)
Baca Juga : Daftar Juara Kapolres Cup With Abang Adek – Bangkalan (9/7/2017)








