Latpres Metropolis

Mediabnr – Bertepatan dengan hari libur Nasional dan menyambut bulan suci ramadhan, The Winner Metropolis yang memiliki agenda latber rutin setiap Selasa Malam,Kamis dan Sabtu di Halaman Mall Metropolis, Cikokol, Tangerang mengadakan kompetisi latpres burung berkicau pada Kamis 11 Mei 2017. Dalam gelaran special kali ini hampir disetiap sesi peserta full gantangan, hingga tercatat sebanyak 750 lebih kontestan yang ikut memeriahkan.
Salah satunya Ikbal 707 SF berhasil menorehkan prestasi lewat penampilan murai batu Evalia yang baru rapih pasca mabung. Lontaran materi isian kasar secara tandas dan bervariasi dengan stamina baru, Evalia makin mantap berada diposisi terdepan.

Sajian yang paling mendapat rating tertinggi tersaji dikelas lovebird, dimana Krezy debutan Erwin dari Cendrawasih SF tampil on fire ngekek panjang panjang mampu menghipnotis penonton dan juri dengan perolehan poin tertinggi, alhasil Krezy dua kali meraih juara pertama. Sementara dikelas berikutnya, giliran Dewi Kunti andalan Arief Neoroktog yang berhasil menempati tahta juara disesi lovebird The Winner.
Dikelas cucak hijau aksi menghebohkan dipertontonkan oleh Sianida besutan Rizky Arjuna SF, lewat gaya tarung yang ngotot disertai suara tembakan materi isian yang mumpuni dan stabil, Sianida mampu menyingkirkan rivalnya dengan dua kali menduduki puncak juara.


Dikelas Balibu, Nyai Lonte orbitan Rizal X-Pass SF berhasil puncaki kemenangan dari 70 rivalnya, ngekek gacor dengan durasi nyaris tanpa jeda Nyai Lonte unggul diperingkat juara pertama dengan poin diatas rata rata. Kemudian, Nebul Biang Kerok milik Taufik SPS SF sukses menangi juara pertama dan menjadi biang kerok para lawannya dilaga kedua lovebird balibu.

Catatan prestasi juga diraih oleh pasukan SB.2C dari BSD Serpong, lewat torehan prestasi lovebird Srikandi 216 dua kali diperingkat ke-5 dan balibu Cadul diposisi runner up, SB.2C BSD rayakan kemenangan.
Selesai acara, Kami dari segenap jajaran crew panitia dan juri yang bertugas mengucapkan terima kasih kepada seluruh kicau mania yang telah memriahkan gelaran kali ini. Mohon maaf bagi para lovebird mania yang tidak kebagian tiket gantang, untuk gelaran selanjutnya kami akan buka kelas lovebird lebih banyak lagi.”Ujarnya Tri Gading selaku promotor lomba yang mengkawal dari awal sampai akhir acara. *Rizhal ALby
Baca Juga : Daftar Juara Latpres Metropolis (11/5/2017)





