HAPPY NEW YEAR 2018-BANJARMASIN KALSEL

Mediabnr – Lomba regional bertajuk HAPPY NEW YEAR 2018, Minggu (24/12) bertempat di arena permanen Screen House Kota dengan Julukan Seribu Sungai Banjarmasin Kalimantan Selatan. Lomba dalam kawalan Juri Radjawali Indonesia, dimana lomba sendiri berjalan lancar dan aman serta sukses.
Pertarungan pada kelas Murai Borneo begitu sengit. Banyak jago-jago baru selepas masa mabungnya kembali tampil bersinar. Ronggo Lawe milik H. Solihin dari Pelaihari finish di posisi juara 2, 2, 2 dan 3 sementara Brutal andalan Denny Banjarmasin menjadi Murai Borneo terbaik lewat torehan juara 1, 1 dan 2. “ Alhamdulillah penampilan perdana Ronggo Lawe bisa kerja dan maksimal,” papar Aris perawat setia H. Solihin. Hal sama juga diutarakan Denny pemilik Brutal melihat langsung penampilan sang jagoan. “ Lama mabung setelah beres langsung Brutal mencatat juara pertama sebanyak 2 kali juga Murai Borneo terbaik,” ujar Denny sumringah.


Untuk Cucak Hijau, Gren Diamond milik Kevin menjadi terbaik, bersaing ketat dengan Bodrex kepunyaan Mr. Dwi Sampit dari Satria Muda BC.Kacer sendiri dari 2 kelas yang diperlombakan disapu bersih Apache milik Hasbi 89 ZR SF Banjarmasin.

Burung paling Spektakuler pada lomba Happy New Year 2018 adalah Gendowo. Dari 6 kelas yang dibuka panitia, 5 kelas Gendowo menjadi pemenang pertama atau Pentawen dan hampir menyapu bersih 6 kelas. “ Setelah di take over atau pindah tangan dari Adi Banjarnegara minggu lalu, Alhamdulillah kualitas Gendowo tetap stabil dan kerja maksimal,” ungkap H. Gadul atau H. Cahaya dari Putra Candi SF Margasari terlihat gembira. Melihat penampilan Gendowo dengan gaya nengklek dan lagu panjangnya, semoga kedepan bisa membawa nama harum Kalimantan Selatan di perburungan nusantara khususnya pada kelas Love Bird.

Pada kesempatan ini, Cahaya 8 Bc tetap mendukung setiap EO maupun juri yang bertugas. “ Bagi mereka semua sahabat dan family, semboyan Kami Datang Kami Gantang Kami Senang,” tutur komandan Ir Doyo juga 2 punggawa H. Dian family dan Yanto. Nama-nama andalan Cahaya 8 Bc bersinar pada lomba kali ini, ada Pleci Bad Boy, Kelas Love Bird Cut memey, Kincil punya Wahid Yusuf, Nemo, Sule, Kelas Murai Borneo Escobar milik Boss Tazaw, Baracuda, Banteng Kediri, Tesi, Kansas. Kelas Cucak Hijau andalan Abah Bajak Laut, Brekele punya Cacai Tomingse. Untuk kelas Kenari Panglima, Bandit, Sukhoi Putar Giling juga Tobat Bumi punya Jambek yang berhasil menduduki juara 1, 1, 3 dan 4 sekaligus Kenari Terbaik.

Iwan Ucok selaku ketua pelaksana mengucapkan terimakasih kepada sponsor tunggal Ikedo Led Tv Monitor Made In Indonesia dan kicaumania serta Selamat Tahun Baru 2018 semoga kicaumania terus eksis di perburungan tanah air. Eddy Wang
Baca Juga : Daftar Juara Happy New Year 2018 – Banjarmasin (24/12/2017)



















