
MediaBnR.Com – Kemeriahan gelaran latber malam yang dihelat oleh Duta Bandara Enterprise berlangsung di Perumahan Duta Bandara Permai (Belakang Bandara Internasional Soeta), Tangerang, Jum’at (09/06). Banyaknya kicau mania yang hadir menjadikan gelaran latber ini sebagai tolak ukur kemampuan amunisi amunisinya, baik dari sekitar wilayah pusat maupun wilayah lain datang menyambangi arena ini.
Pada kesempatan ini, panitia DBE mempersembahkan 2 kelas unggulan yang menjadi kelas Best Of The Best yakni Pleci dan Kenari. Hal itu, tentu membuat Freddy RG.BF datang untuk memeriahkan acara dan sukses diwarnai prestasi dari amunisi andalannya, kali ini giliran Granat Part 2 yang punya cerita. Penampilan pleci Granat Part 2 nyaris tak terkalahkan, pasalnya selain menguasai sesi BOB di posisi puncak juara Granat Part 2 juga meraih gelar double winner. Sementara amunisi lainnya pleci Raja Naga Salju dan lovebird Raja Giles tetap berada di jalur prestasi.

Di kelas kenari juga mampu memikat para komunitas kenari dari wilayah Tangerang kota juga turut hadir meramaikan seperti Tangkot B1,Kimci SF,Beruang SF dan Dzar SF. Lagi lagi kenari Iniesta andalan Mbethu Kimci SF menguasai kelas BOB, dari siang berlanjut malam. Setelah sukses menangi BOB di latber siang Neoroktog Enterprise, Iniesta kembali menegaskan dirinya sebagai jawara pada kompetisi latber malam, cetak nyeri dan terbaik di kelas BOB.
Kemudian Arya yang terkenal dengan andalan murai batu Manadala juga merayakan kemenangan atas prestasi lovebird baby Cimol mengorbit di tahta juara pertama dan kacer Satria tampil stabil penuh ancaman diperingkat ke-2 dan 3. Prestasi ini menjadi motivasi bagi Arya dan langsung mengibarkan bendera kemenangan untuk Plat AD Solo BC.

RKM Team yang digawangi oleh Fatur berhasil hantarkan Ely meraih podium utama dikelas lovebird B, lewat suara ngekek deras dan panjang panjang. Sedangkan Alex Codot sukses mengorbitkan SJR 0223 di kelas lovebird baby. Dengan catatan prestasi juara pertama SJR 0223 namanya kian melambung dan menjadi kebanggaan bagi Olenk Team.
Tepat pukul 01.00 WIB, acara gelaran kali ini ditutup dengan kelas BOB Kenari. “Kami dari segenap jajaran crew panitia DBE mengucapkan terima kasih kepada seluruh kicau mania atas partisipasi dan dukungannya hingga meriah gelaran kali ini,” ujar Alex’s. *Rizhal ALby
BACA JUGA: Daftar Juara Latber Malam Duta Bandara Enterprise (9/6/2017)








