Indahnya Saling Berbagi – Singo Edan Kembali Beraksi – Mama Lemon Tampil Kembali

Penyerahan bingkisan Dan Santunan

Lomba DAN YON CUP VII

Jakarta Utara, Minggu (2/12) Gaungnya yang sudah beberapa bulan yang lalu terdengar kini telah tiba waktunya dimulai DANYON CUP VII. Agenda tahunan yang selalu digelar dalam rangka menyambut HUT YON ARHANUDSE-6 dibanjiri 1628 rekan kicaumania dari berbagai penjuru mewarnai event bergengsi ini. Gelaran yang dibuka secara langsung oleh “PASI OPS Lettu Arh Dani Setiyoko S.TT.HAN yang menggantikan komandan batalyon mendapat sambutan yang luar biasa dari ribuan rekan kicaumania. Gelaran ini pun mendapat apresiasi dari beliau, selain berkompetisi mereka tetap peduli sesama dalam hal-hal yang positif,”tutur beliau” serta dilanjutkan dengan santunan pada anak-anak Yatim Piatu.

Dalam gelaran kali ini pun panitia menyediakan 30 kelas lomba dan setiap kelasnya hampir semuanya terisi semua hingga tidak terlihat celah kosong, Lihat saja penampilan Singo Edan dikelas Murai Batu Danyon yang merupakan kelas utama. Lewat irama lagu burung-burung kecil serta muntahan Love Bird, Kenari, Cililin dan yang lainnya mampu dibawakan secara silih berganti, dengan ditopang volume yang tembus hingga sudut-sudut arena berhasil mencuri perhatian. Heru selaku empunya merasa bangga dengan kinerja gaconya, setahun yang lalu Singo Edan berhasil menyabet posisi pertama digelaran DANYON CUP VI dan ditahun ini Singo Edan pun kembali mempertahankan gelarnya.

Penampilan yang tak kalah apiknya pun diperlihatkan Mama Lemon Kenari milik Rizal kpp sf, dengan durasi kerja aktiv serta variasi lagu yang dibawakan panjang-panjang berhasil mencuri perhatian. Penampilan Mama Lemon yang neng nong dengan volume yang keras berhasil menempati podium kedua dan ketiga.

Dalam gelaran ini penampilan para skuad AH BF SF disetiap sesinya mampu menyumbangkan poin untuk teamnya dan berhasil menyabet gelar juara umum single fighter dan Kopi Item BC berhasil meraih juara umum bird club. Halimi selaku ketua panitia,”mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan rekan-rekan kicaumania semua. Baik single fighter maupun bird club (team) dan apabila selama gelaran berlangsung ada kekurangan, kami segenap crew rangkok bc yang bertugas memohon maaf.*Dedy

Penggantangan Secara Simbolis
Santunan Anak Yatim

Penyerahan Trophy Murai Batu DANYON
Penyerahan bingkisan Dan Santunan

Pemotongan Tumpeng
PASI OPS Lettu Arh Dani Setiyoko S.TT.HAN (Kiri) Halimi (Kanan)
Kopi Item BC Raih Juara Umum
Edo Kds CS
Crew Rangkok Berfoto Bersama
Crew Dan Juri Rangkok Berpose Bersama
KPP SF Rayakan Kemenangan DIkelas Kenari
AH BF SF Raih Juara Umum
Singo Edan Pertahankan Gelarnya
Komunitas Branjangan Bandung

 

TAGGED: