ANNIVERSARY BNR DJITU ENT PAGEDANGAN – BSD

Mediabnr.com – Minggu pagi tanggal 1 Maret 2020, Lapangan Djitu Ent yang berlokasi di Pagedangan – BSD dibanjiri oleh rekan-rekan kicaumania guna menghadiri gelaran Anniversarynya.
Pada gelaran siang itu panitia membuka Kelas Komunitas dan non Komunitas yang dimulai tepat pukul 09.30 Wib, adapun dibuat sepagi mungkin agar semua sesi dapat berjalan lancar dan juga permintaan dari pihak komunitas itu sendiri, total hari itu panitia berhasil menyajikan 33 Kelas serta disambangi 843 kontestan.
Kang Ono ditempat terpisah mengatakan,”Alhamdulillah Anniversary Djitu Ent bersama BnR Indonesia berjalan mulus tanpa komplenan sedikitpun, dan saya haturkan banyak terima kasih kepada sahabat Djitu dan sponsor Ship yang telah memberikan support juga kontribusinya,”Cetusnya.
Pada lawatan itu, Kelas Murai Batu utama atau Anniversary diposisi puncak diraih oleh Barongsay Milik Jacky yang dikawal oleh Agung Warok. Burung sarat prestasi tersebut tak terbendung kinerjannya dari awal gantang hingga akhir.
Prestasi yang tak kalah ciamik juga diraih oleh Murai Batu Hantu Laut debutan Yogi Bulls yang menempati peringkat keempat sesi utama Anniversary.
Paska rehat mabung Murai Batu stabil juara koleksi Ryo Pass yaitu Playboy buat kejutan. Lewat gaya tarung dan juga durasi kerja luar biasa berhasil bertengger diposisi pertama sesi Murai Batu BnR Tangerang.
Sementara itu, Jamin JK Prigi Bintaro kembali mengulang kesuksesan dengan menempati posisi juara runner up sesi Murai Batu BnR Tanggerang bersama debutan jawaranya yakni Jagat. Dengan tonjolan aneka suara isian burung-burung kecil dan juga gaya ngeplay aktraktif kembali dipertontonkannya dengan cadas.
Fauzi DJM SF orbitkan Murai Batu jagoannya kejalur juara. Turun pada dua putaran sesi Murai Batu yang berbeda, Kiyan Santang berhasil nangkring dipodium juara pertama dan ketiga sesi Murai Batu Djitu dan Murai Batu BnR Tangerang.
H.Machfud Kav Pemda torehkan prestasi serupa bersama burung jagoannya yakni Cokro Menggolo. Burung Murai Batu Mapan yang memiliki karakteristik luar biasa ini tunjukkan aksi dinamisnya yang istimewah dengan finish dipodium juara kedua dan kelima sesi Losgan serta Djitu.
Pada sesi Anis Merah, gacoan stabil juara Herry PLN yaitu Cahaya meraih prestasi gemilang dengan menempati podium juara pertama sebanyak dua kali alias double winner tampil menawan dengan gaya teler doyongnya yang pules.
Ditengah sesi yang dipertandingkan, Kang Ono Mewakili jajaran panitia Djitu Ent memberikan apresiasi kepada team SF maupun BC yang selama ini melatih burung kesayangan ditempatnya dengan memberikan trophy Penghargaan.*AA
https://mediabnr.com/2020/03/06/daftar-juara-anniversary-bnr-djitu-ent-1-3-2020/












