Latpres SKS (Sahabat Kicau Sukowati) Sragen 8 September 2017

Mediabnr – Paska mabung kenari besutan Wisnu Oza Kioza yang bernama Jerusallem langsung meraih prestasi terbaik di gelaran Latpres SKS (Sahabat Kicau Sukowati) Sragen, Jumat (8/9) di Dawangan, Purwosuman, Sidoharjo, Sragen. Pembawaan durasi kerja dari awal, tengah dan akhir ditunjang dengan irama lagu yang enak didengar, alhasil semua juri yang bertugas memberikan point nilai mutlak kepada Jerusallem sehingga meraih juara pertama di kelas Kenari Bintang A.
Jerusallem yang sengaja dipanaskan pada hari ini rencananya akan diturunkan kembali di gelaran IKM Cup 1 pada hari Minggu tanggal 10 September 2017. Ciluba milik Mas Aby yang di kawal oleh Lilik Pak Guru Canary membayangi Jerusallem di posisi runner up. Sementara itu di kelas Kenari Bintang B, Raja Royal milik Ridho DOB yang pada hari Rabu meraih runner up di latpres BOSS Sragen berhasil meraih podium utama.

Laskar Sukowati, love bird paud milik Mr Rawan dari SSS BF Masaran berhasil meraih prestasi terbaik dengan hampir saja meraih hatrik atau juara pertama sebanyak tiga kali. Penampilan Laskar Sukowati yang pada beberapa pekan ini selalu stabil di jalur juara kembali menunjukkan performa terbaiknya dengan menjuarai kelas Love Bird Paud Bintang B dan di Kelas Love Bird Paud Bintang C, satu-satunya kegagalan Laskar Sukowati meraih juara pertama yaitu menjadi runner up di kelas Love Bird Paud A yang dimenangkan oleh Ino milik Uuk Kusfendy dari Putra Bengawan.

BTR BF yang digawangi oleh Mr Wachid dan Dani membawa dua debutan love bird kelas paud, Marley yang di kawal Dani berhasil meraih runner up di kelas Love Bird Paud Bintang B, sedangkan Jamidong burung orbitan milik Wachid dari hasil breeding sendiri pada lomba perdananya meraih juara ketiga membayangi Marley milik koleganya dari BTR BF.


Dika Duta IKM Gemolong selain hadir silaturahmi dan berlomba juga mensosialisasikan gelaran IKM Cup 1 yang akan di gelar pada hari Minggu, 10 September 2017. “Terima kasih atas partisipasi rekan-rekan kicaumania yang hadir pada hari ini, maaf apabila masih ada kesalahan dalam berjalannya lomba. Sampai berjumpa kembali pada latber hari Jumat dan latber malam pada hari Senin.” pungkas Mr Penchor mengakhiri gelaran latpres Sahabat Kicau Sukowati Sragen saat itu.[Hery.Jtyk]
Baca Juga : Daftar Juara SKS Sragen (8/9/2017)







