Junjung Fairplay Dalam Mengawal Lomba

Kru Juri BnR & Panitia, Kompak Menuai Sukses
Kru Juri BnR & Panitia, Kompak Menuai Sukses
Kru Juri BnR & Panitia, Kompak Menuai Sukses

Banjarbaru (MediaBnR.Com) – Kembali BnR hadir dalam rangka “Launching BnR Kalsel“ bertempat di Denzipur 8/GM kota Idaman Banjarbaru Kalimantan Selatan, Minggu 22 Mei 2016. Setelah masa diklat juri BnR angkatan XIX tanggal 20-22 Mei masa teori selesai, diawali dengan kru juri BnR binaan terjun ke arena lomba kicauan untuk praktek lapangan. Dengan pengawalan Kru juri BnR pusat yakni H. Dodot, Engkus, Suud, Jiung, Rully dan Apud serta dari Juri BnR Angkatan II yaitu Dolly menerapkan kerja sama apik dan bertindak fairplay di lapangan. “Pemahaman mendalam kepada setiap jenis burung lebih ditekankan kepada juri BnR binaan untuk mengasah kemampuan sekaligus jam terbang,” ujar H. Dodot.

Edi ABS sebagai ketua panitia juga ketua Obi Kalsel menekankan apa yang sudah didapat juri BnR binaan bisa berkembang pesat sehingga dapat menelorkan juri-juri BnR handal dalam mengawal setiap lomba di bawah naungan BnR.

Berdoa Sebelum Menunaikan Tugas
Berdoa Sebelum Menunaikan Tugas

Jalannya lomba dimulai kurang lebih jam 12.00 WITA berakhir jam 5 sore memperlombakan sebanyak 29 kelas, penjualan tiket sendiri mencapai 600 an. Pertarungan dan persaingan untuk menjadi pemenang menjadikan berlangsung seru. Ini terlihat pada kelas Kenari, tak ada yang mendominasi daftar juara pertama alias jawara silih berganti. Nama Melody kebanggaan Bagas dari Banjarbaru tampil sebagai Kenari terbaik berkat kestabilannya.

Ada nama Matador burung Murai Borneo kesayangan Awi dari TBM Bc yang bertengger sebagai juara satu pada kelas bergengsi yaitu kelas BOB. Burung satu ini sering mendapat predikat terbaik berkat aksi menawannya dari beberapa even yang digelar di Hulu Sungai (Kabupaten Benua Anam). Hal sama juga ditorehkan Chelsea pada kelas Burung Cinta atau Love Bird, dimana besutan H. Amat dengan perawat setianya Anto Chelsea dari Amandit Bc Kandangan menyabet juara pertama pada kelas BOB atau kelas teratas even ini. “Tak menyangka Chelsea bisa unjuk gigi pada keikutsertaannya di kota Banjarbaru,” papar H. Amat gembira.

Panitia Lauching BnR Kalsel - Terima Kasih Atas Kehadiran Kicaumania
Panitia Lauching BnR Kalsel – Terima Kasih Atas Kehadiran Kicaumania

Hunter milik Ir. Doyo menyandang predikat Kacer terbaik lewat performe gemilang. Sementara Karmila milik Asmadi merebut Cucak Hijau terbaik lewat prestasi double winnernya. Ada 2 nama burung yang sangat menonjol dengan prestasi hattricknya. Pada kelas Murai Borneo ada ST 12 punya H. Surya dari Black Steel Sf Martapura dan Bala Dewa milik Fuad dari Beringin SF Banjarbaru dikelas Love Bird. Tak pelak kedua nama burung diatas menyabet predikat burung terbaik.

 Juara perorangan disabet ZR Sf dari Banjarmasin untuk kesekian kalinya dengan sederet amunisi terbaiknya sementara Tbm Bc Banjarbaru menyandang juara Bird Club. Mohon maaf jikalau ada kekurangan selama pelaksanaan lomba kali ini pungkas Edi Abs juga Andre selaku ketua BnR Kalsel.  (Eddy Wang)

BACA JUGA: Daftar Juara Launching BnR Kalsel (22/5/2016)


GALERI:

Kenari Melody Kepunyaan Bagas, Sikat Terbaik
Kenari Melody Kepunyaan Bagas, Sikat Terbaik
Ir. Doyo (kanan), Kacer Hunter Menyabet Terbaik
Ir. Doyo (kanan), Kacer Hunter Menyabet Terbaik

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tim Ticketing
Tim Ticketing

 

TBM BC dan Burung Terbaik, Akrab Dalam Satu Hobby
TBM BC dan Burung Terbaik, Akrab Dalam Satu Hobby

 

Kicaumania Banjarbaru Bersatu, Selalu Support Setiap Hajatan di Kota Idaman
Kicaumania Banjarbaru Bersatu, Selalu Support Setiap Hajatan di Kota Idaman

 

ZR SF Banjarmasin, Tangguh dengan Menyabet Juara Perorangan
ZR SF Banjarmasin, Tangguh dengan Menyabet Juara Perorangan

 

Matador (murai borneo) Besutan Awi TBM BC, Merebut Juara Pertama Kelas BOB
Matador (murai borneo) Besutan Awi TBM BC, Merebut Juara Pertama Kelas BOB

 

Kru TBM BC Banjarbaru, Kompak Menuai Juara Umum Bird Club (BC)
Kru TBM BC Banjarbaru, Kompak Menuai Juara Umum Bird Club (BC)

 

H. Amat & Kru dari Amandit BC Kandangan, Love Bird Chelsea Sabet Kelas Bergengsi
H. Amat & Kru dari Amandit BC Kandangan, Love Bird Chelsea Sabet Kelas Bergengsi