MediaBnR – Untuk pertama kalinya Kacer Black Legend turun di Latberan Junggel langsung menyabet Juara satu. Burung diatas rata rata ini memang lama sekali ditahan untuk tidak turun dilomba lomba. Untuk durasi tidak ada jedah sama sekali dan rawatannya juga tidak repot dan anti mbagong. Informasi Kacer ini dapat dari kota Binjai dan pemberian dari Johan Bangun Ketua BnR Sumatera kepada Bang Boy.
Decak kagum peserta latberan Jungle (9/6) Kamis dan menjadi pembicaraan peserta dan pecinta Kacer. “Nggak boleh diturunin dilomba sama bapak( Bang Boy). Hanya boleh dilatih latih aja buat kami perawat aja. Tapi sebenarnya ini kalau diturunkan di lomba besar gila durasi dan isiannya nggak ada jeda”. kata Amat Marbun yang dipercaya Bang Boy merawat di Black Legend. Nama burungpun diganti oleh para perawat karena memang Kacer satu ini sudah banyak yang ingin meminang. Tapi seperti kita ketahui BnR satoe sangat sulit sekali untuk dipinang burung burung koleksinya. (Red)



