
Bogor (MediaBnR.Com) – Arena adu mental burung berkicau yang berlokasi didepan PT. Kenlee Parung – Lebak Wangi ini masih menjadi tempat favorite bagi rekan-rekan kicaumania. Areal parkir kendaraan yang luas serta rindangnya pepohonan membuat sahabat kicaumania mudah untuk mengkondisikan gacoannya sebelum menggantang.
Kolaborasi yang terjalin apik antara Sawangan BC bersama RGM SF lahirkan jawara sejati baru di kelas murai batu. Itu dibuktikan lewat aksi Petir Mas milik Kang Asep dan Samuray besutan Bedu pada latbernya Kamis (1/10/2015). Memuntahkan irama ngeroll dengan volume tembus serta komplitnya suara isian burung-burung kecil fasih dilantunkannya sembari mempertunjukkan gaya ngeplay aktraktifnya, tak pelak peringkat pertama sesi LW diraih oleh Petir Mas dan posisi runner up MB Dojo oleh Samuray siang itu.
Prestasi senada juga diraih oleh No Name besutan Toink. Turun dua putaran kelas lovebird diraihnya pada posisi pertama dan ketiga. Gelar peringkat pertamanya digasak pada sesi Bogor Raya lewat ngekek aktif panjang kasar dan juga deras. Selanjutnya pada sesi Lw penampilan No Name kurang begitu maksimal tidak seperti pada kelas sebelumnya, namun tampaknya Dewi Fortuna masih berada dipihaknya peringkat ketiga masih dapat didulang oleh burung Paruh bengkok (Parbeng) yang satu itu. (Arie)


