Kopdar Rasa Lomba, Murai Batu Merapi Unggul di Kelas Utama, CR7 & Seruling Jadi Idola

LAP NEW BNR KIRANA TETAP PATUHI PROTOKOL KESEHATAN
LAP NEW BNR KIRANA TETAP PATUHI PROTOKOL KESEHATAN

MediaBnR – Acara Kopi darat (Kopdar) Poncol SF bersama kicaumania di Lapangan New BnR Kirana berlangsung meriah, suasananya tak ubahnya seperti lomba, hari Sabtu, 12 Juni 2021. Even ini sukses mengundang berbagai komunitas yang ada di wilayah Bekasi dan sekitarnya, hingga membuat lapangan Kirana Sport Center, Bekasi Kota, dijubeli para pecinta burung berkicau.

Kedatangan kicaumania ke even ini hanya satu tujuan untuk menjalin silaturahmi. “Kami ucapkan terimakasih atas kehadiran kicaumania dalam acara Kopdar Poncol SF bersama kicaumania. Alhamdullilah acara ini berlangsung kondusif dan cukup ramai, tentunya tanpa mengabaikan protokol kesehatan yang ada,” ungkap Bang Romel ditemani pakde Bejo selaku panitia acara.

HADIR JUGA TOKOH SENIOR, H.BUDIONO DAN TOKOH MILENIALS, BRYAN RIO WICAKSONO (KANAN)

Selain dihadiri lintas komunitas, hadir juga para Tokoh kicaumania. Diantaranya H.Budiono dan Bryan Rio Wicaksono yang dijuluki sebagai Tokoh milenials kicaumania. Kedua Tokoh beda generasi ini terlihat ikut memantau jalannya acara, bahkan ikut mengawal langsung kelas Murai Batu.

Even ini juga sukses menjadi tontonan menarik, khususnya di kelas Murai Batu. Salah satu andalan Edy PLN bernama Merapi kembali membuktikan kualitas sebagai burung jawara. Gaco yang dikawal Fendi & Akrom 279 Team, sukses menduduki peringkat pertama di kelas utama Murai Batu umum BnR. Merapi tampil cukup dominan hingga diganjar bendera koncer A4. Ini menjadi penampilan kali keduanya setelah pasca mabung, sebelumnya di lokasi yang sama, pada even berbeda, Merapi unggul di runner up.

MURAI BATU MERAPI SALAH SATU ANDALAN BOS EDY PLN 279 TEAM FINISH DI PODIUM PERTAMA

Sementara di kelas utama Murai Batu Ring BnR, gaco andalan Iwan Sensasi bernama CR7 masih menjadi idola. CR7 tampil cukup dominan, baik materi lagu dan durasi kerjanya, hingga menduduki posisi runner up. Di kelas berikutnya, CR7 masih tampil stabil dan kembali menduduki posisi ke-3. Patut diketahui, CR7 nyaris tak pernah absen juara saat berlaga di even – even sebelumnya.

MURAI BATU CR7 STABIL DIJALUR PRESTASI, RAIH JUARA 2 & 3

Tak luput dari pantauan, Murai Batu Seruling milik Bang Lim juga menempati juara pertama di sesi keduanya. Aksinya cukup memukau dengan tonjolan materi lagu berfariatif. “Meski baru selesai mabung, Seruling mulai menunjukkan kestabilannya, terlihat pada sesi pertama juara ke-4, dan naik podium pertama,”terang Bang Lim salah satu Murai mania senior Bekasi.

MURAI BATU SERULING ANDALAN BANG LIM (KIRI) MULAI STABIL, RAIH POSISI PERTAMA

Selain Murai Batu, sesi Cucak Hijau juga tak kalah ramai, bahkan nyaris semua sesinya full gantangan, hingga penyumbang peserta terbanyak diantara kelas lainnya. Jagur andalan Andi Bomer SF Bekasi masih menjadi idola dan berhasil mencuri perhatian di sesi – sesi awal. Burung yang setiap pekan selalu juara ini, tampil ciamik dan unggul di posisi pertama di kelas Cut Mutia. “Alhamdullilah berkat rutin konsumsi multivitamin Green King, Jagur stabil di peringkat atas,” beber Andi. *Ikrom

CUCAK HIJAU JAGUR ANDALAN BOMER SF BEKASI – STABIL DI PODIUM ATAS
PRIO CILINCING BC – ORBITKAN MURAI BATU SANGKURIANG HINGGA RAIH RUNNER UP
BRYAN BERI APRESIASI KE DUTA BNR KARAWANG RAIH JUARA KACER
POSE BERSAMA PONCOL SF, PANITIA & JURI BnR
MURAI BATU FULL