Mediabnr – Pelataran Terminal Limpung-Batang kembali ramai disesaki kicaumania untuk berpartisipasi mengikuti gelaran latber rutin manisan Limpung BC pada Jumat (21/4). Tampak tetap tangguh dengan kemasan sederhana namun nyata untuk kepuasan dan kenyamanan kicaumania, ditengah gemuruh ketatnya jadwal gantang latber yang padat diselenggarakan setiap hari bahkan berbenturan dihari yang sama di lokasi yang masih satu wilayah.

“ Kami tetap berupaya semaksimal mungkin untuk memberikan kemasan yang terbaik untuk kicaumania dengan daya tarik yang berbeda. Seperti tropy special untuk peserta yang burung jagoannya menang hattrick, juga menggandeng Media BnR untuk mengupload rekan-rekan yang juara agar mereka dapat dikenal kicaumania Nusantara. Meskipun sederhana, kami memberikan yang real atau nyata, bukan hadiah bayangan yang mewah namun fakta di lapangan disertai syarat ketentuan yang sulit dilogika,” jelas Indra Prasetya (Indra Yudistira) salah satu motor penggerak Limpung Bird Club.

Hujan mengiringi latber siang ini, namun keseluruhan kelas yang ada terlaksana lancar dan sukses hingga akhir dengan antusias jago jawara peserta yang bersaing sengit memperebutkan posisi juara terbaik. Terlahir sebagai juara double winner diraih oleh Jubir milik Yayan Nada Liar BF dengan balutan kualitas materi diatas rata-rata yang tak terbendung oleh rivalnya dikelas murai batu, dibayangi ketat performa ciamik Naga Bonar milik Marcel Kalibalik sebagai runner up.

Dikelas cucak hijau, nama Green Solder besutan Teguh SOC Subah dan Albino I milik D.P. Samudra keluar sebagai juara. Albino I menguasai jalannya pertarungan disesi utama BOB dan untuk Green Soldier nyaris meraih double winner disesi lainnya. Dikelas kacer, giliran Strom debutan Fery yang aksinya tak terbendung dengan isian materi lagu mewah dan volumenya yang dahsyat.

Turun dengan squad amunisi mumpuni, GBC Banyuputih sukses menang banyak. Lewat penampilan cantik LC Messi, crew komando Bos Nieno ini memboyong pulang tropy juara dikelas lovebird utama BOB, disusul Sarmento di posisi ketiga kelas lovebird Melinjo juga Seruling yang keluar sebagai runner up mampu membayangi aksi sangar sang juara bernama Anjing Gila milik F. Jeffrie yang semakin menggila dan stabil dibawah polesan tangan dingin Kenthunk Lhekrec BC Weleri.

“Terimakasih atas dukungan dan partisipasi teman-teman semua, Limpung BC bisa sebesar dan setangguh ini hingga sekarang pastinya berkat support yang luar biasa dari anda sekalian. Selamat untuk para juara, sampai jumpa di latber rutin yang kami selenggarakan setiap hari Minggu, Jumat Kliwon dan Jumat Manis (Legi). Diliput media BnR lhoooo….”. ungkap Indra Prasetya diakhir acara mewakili seluruh crew panitia Limpung BC yang bertugas. (kiky)
Baca Juga : Daftar Juara Limpung BC (21/4/2017)










