
Mediabnr – Gelaran lomba bertajuk LOENPIA CUP I sukses digelar Nakula Sadewa BC pada Minggu 8 Oktober 2017 di Lapangan Karang Ingas yang menjadi saksi unjuk kebolehan burung-burung terbaik di sekitaran kota di Jawa Tengah untuk meraih prestasi. Team –Team terbaik dari kota Semarang, Purwodadi, Magelang, Salatiga,Ambarawa hingga kota Pati terlihat hadir memenuhi arena gantangan. Mr . Bobby selaku dedengkot Loenpia SF sekaligus owner Nakula Sadewa BC mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran rekan kicau mania yang telah menyempatkan diri untuk hadir memeriahkan gelaran LOENPIA CUP I dengan data yang tercatat 1108 tiket terjual dari 22 sesi yang dilaksanakan.

XXX AJT jadi yang terbaik dibawah kawalan Mr. Ryan Tato, Love Bird Balibu Putri Salju 009 dan Tombo Ati menjadi kunci kemenangan XXX AJT dalam memperebutkan juara umum Single Fighter. Ditambah poin Yakuza dikelas Cucak Hijau dan Kenari All Fun XXX AJT melenggang mulus dalam meraih gelar juara umum. Team Duta 8055 CUP harus berjuang hingga akhir sesi untuk jadi yang terbaik, dengan semangat pantang menyerah gelar juara umum BIRD CLUB dapat diraih sekaligus untuk mempromosikan gelaran 8055 CUP yang diadakan pada 29 Oktober 2017 ini.

AKBP SF mencuri point dikelas lovebird dengan menurunkan NL, kinerja mumpuni yang dikeluarkan NL berhasil menyabet gelar juara 1 dan 3. MS CVM yang turun langsung dilapangan harus puas dengan bermain 2 sesi dikarenakan hanya mendapat 2 kelas tiket saja. Tombo Ati besutan Mr. Aufaa Chay yang memperkuat team XXX AJT tidak menyangka gaco polesannya dapat bersaing ketat dikelas Love Bird dan mempersembahkan sumbangan poin untuk team XXX AJT. Halilintar BC tetap solid digelaran lomba disekitaran kota Jawa Tengah, dibawah komando Om Kate Halilintar BC menyeruak dikelas Murai Batu dengan menampilkan Kaisar. Baru diturunkan perdana selepas masa mabung Kaisar mampu menorehkan prestasi dengan merebut singgasana juara dikelas Murai Batu Team.


Banyaknya dukungan yang diberikan, mulai dari tokoh perburungan lintas EO, support penuh dari pakan burung MAXX Power yang selalu menggandeng gelaran lomba dimanapun membuat gelaran LOENPIA CUP I ini seperti event berskala besar. Mr. Bobby akan lebih berkreasi lagi agar rekan kicau tersalurkan hobinya. “ Masih dengan mengusung tiket yang tetap ekonomis tapi tidak mengurangi nilai rasa. Tunggu kabar berikutnya, kita akan bersenang-senang lagi guyub bersama. Salam satu hati satu hobi,” ucap Mr. Bobby. (aben/kiky)
Baca Juga :Daftar Juara Leonpia Cup – Semarang (8/10/2017)













