Lomba Berjalan Sengit, Semarak dan Merata

Suasana Lomba Brutal Cup 3 - Banjarmasin (Foto: Edy/MediaBnR.Com)
Suasana Lomba Brutal Cup 3 - Banjarmasin (Foto: Edy/MediaBnR.Com)
Suasana Lomba Brutal Cup 3 – Banjarmasin (Foto: Edy/MediaBnR.Com)

Banjarmasin (MediaBnR.Com) – Lomba “Brutal Cup 3“ mendapat animo besar dari kalangan kicaumania. Hajatan yang digelar Minggu lalu (6/3) bertempat di Politeknik Unlam Banjarmasin Kalsel selalu menghadirikan pertarungan sengit dan tentunya silaturahmi antar kicaumania.

Ini terlihat pada daftar pemenang terjadi silih berganti, setidaknya tidak ada satu burungpun yang menyabet hattrick alias 3 kali juara pertama. 6 burung-burung terbaik dicatat masing-masing, pada kelas Kacer ada Charly punya H. Rihan dari HRVRT SF Binuang Kalsel, kelas Cucak Hijau Rimba Sakti milik Fitri BKS dari Samarinda Kaltim, Murai Borneo besutan Mr. Anton dari Sampit Kalteng. Love Bird Arscaper andalan H. Andong juga miliknya Kenari bernama Solitere dari Pesut SF Samarinda Kaltim dan untuk Kacer Hitam ada Predator punya Fitri BKS. Keenam burung-burung diatas menyabet atau menyandang predikat terbaik lewat performe ciamik juga tak kalah penting yakni berpenampilan sangat stabil. Hasil perolehan dimana point burung terbaik dihitung dari juara 1 sampai 3 sangat menuntut burung punya mental bagus juga tampil konsisten.

Juri BnR, Kompak dan Solid (Foto: Edy/MediaBnR.Com)
Juri BnR, Kompak dan Solid (Foto: Edy/MediaBnR.Com)

Dari hasil yang ada menandakan pertarungan begitu berimbang dan merata baik kicaumania Kalsel, Kalteng juga Kaltim. “Kedepan semoga dalam lomba mendatang kita bisa lebih baik lagi dalam mengemas lomba,” ujar H. Robby Coey sang ketua panitia.

“Membaiki hal-hal yang kurang dan semoga bisa diterima kicaumania, banyak terima kasih dan khususnya beribu mohon maaf bila selama pelaksanaan lomba ada kekurangan dan kekhilafannya,” tambah Ayah 2 orang buah hati ini. Salam Kicaumania. (Eddy Wang)


Pesut SF Samarinda, Terbaik Love Bird & Kenari (Foto: Edy/MediaBnR.Com)
Pesut SF Samarinda, Terbaik Love Bird & Kenari (Foto: Edy/MediaBnR.Com)

 

H. M. Sabir Senakin Tanah Grogot Kaltim - Red Borneo Sikat Juara Satu Love Bird Poor 400 (Foto: Eddy/MediaBnR.Com)
H. M. Sabir Senakin Tanah Grogot Kaltim – Red Borneo Sikat Juara Satu Love Bird Poor 400 (Foto: Eddy/MediaBnR.Com)

 

Fitri BKS & Satria Muda BC - Baru Ketemu Tetapi Akrab (Foto: Edy/MediaBnR.Com)
Fitri BKS & Satria Muda BC – Baru Ketemu Tetapi Akrab (Foto: Edy/MediaBnR.Com)

 

H. Robby Coey (Kiri) dan Peraih Doorprice Utama Satu Buah Motor (Foto: Edy/MediaBnR.Com)
H. Robby Coey (Kiri) dan Peraih Doorprice Utama Satu Buah Motor (Foto: Edy/MediaBnR.Com)