
Pekalongan (MediaBnR.Com) – Lomba yang diadakan oleh BnR Karisidenan Pekalongan hari Minggu (13/9) yang bertajuk BnR Enterprise ini begitu sangat aneh, tapi inilah yang membuat juri BnR Karisidenan Pekalongan begitu bersemangat.
Dengan didukung oleh 45 juri arena BnR Enterprise terlihat sangat sempit di setiap sesi yang ada. Sekitar 8 juri yang ditugaskan di setiap sesi lomba. Burung pesertapun terpantau dengan sangat teliti dan pesertapun merasa puas dengan kinerja juri di arena. Diketuai oleh Azmil, lomba BnR Enterprise yang dimulai pukul 11.00 WIB berlangsung dengan sangat lancar tanpa hambatan.
Begitu pula dengan peserta yang satu ini, Agus Sukorejo dengan murai batunya, Mabuk Laut, kembali tampil beringas dengan volume dan lagu yang berbeda. Mabuk Laut kembali menunjukkan kiprahnya sebagai burung murai special. Dengan hampir meraih hattrik di arena ini. Sedangkan Victoria, murai batu milik Team Kere Hore, tetap menggoda dengan lagunya yang menggoda. Namun dengan kondisi yang kurang fit, Victoria masih bisa mendapat prestasi. PM, nama burung kacer milik Amin Paparazi, sungguh sangat berkualitas dengan lagu dan kinerjanya yang tanpa lelah. PM mampu mencuri perhatian para juri dengan mendapatkan nyeri.

Zaki YM Jet SF dengan Cobaco, nama love bird miliknya, tetap mampu bertengger di tangga jawara dan Mr. Mamat Bara-bara dengan love bird besutannya yang bernama Madona, ngekek dengn panjangnya dan meraih peluang dengan mudah melalui tembakan panjangnya yang rutin. Tetapi di sesi terakhir Shella, love bird milik Mr. Indra Maulana mampu mencuri point utama di sesi terakhir yang disesi sebelumnya masih mendapatkan prestasi di tiga besar.
Pemburu, nama cucak hijau milik Simon Luky, terus saja melumpuhkan lawannya dengan begitu sangat mengesankan. Dengan tembakan, volume serta variasi lagu yang menawan, dengan mudah membungkam lawan untuk berkicau.

Dengan berakhirnya Lomba Burung Berkicau BnR Enterprise Pekalongan, Azmil dengan didukung para kru mengucapkan banyak terima kasih atas partisipasi kicau mania di event ini. Begitu banyak kekurangan yang ada, panitia mengharapkan dukungan secara moril agar lomba ini berjalan dengan sangat sempurna karena tanpa peserta, lomba ini takkan berjalan lancar dan sukses seperti ini. (zulius)
Kumpulan Galeri








