Makin Semarak, Trend Positif Lapak Bagar Laswi Bandung

Dicky Bagar (kiri) ketua lapak Bagar Laswi Bandung.
dalam dua hari burung sudah ngelot
dalam dua hari burung sudah ngelot

BANDUNG (MediaBnR),- Meski baru berdiri empat bulan, Lapak Bagar Laswi Bandung sudah memiliki ratusan pemain local yang royal. Terbukti dari beberapa jagongan yang digelar di lapak ini, sekitar 200 peserta selalu meluber. Lapak Bagar merupakan salah satu lapak yang berada di tengah perkotaan kota Bandung. Meski berada diperkotaan namun lapak ini memiliki keamanan yang terjamin. Dalam dua hari burung sudah bisa ngelot.

Dicky Bagar (kiri) ketua lapak Bagar Laswi Bandung.
Dicky Bagar (kiri) ketua lapak Bagar Laswi Bandung.

Boleh dibilang lapak Bagar ini merupakan salah satu lapak yang memiliki trend positif untuk lomba-lomba merpati tinggian. Antusiasme peserta di lapak sekitaran sangat tinggi. Tak heran kalau disetiap buangan banyak peserta yang ikut andil. “Kalau jagoangan, paling sedikit peserta 150 burung. Itupun ada lomba di lapak sebelah, namuan kalau tidak ada bisa mencapai 200 an lebih,” ujar Dicky Bagar, ketua lapak Babakan Garut (Bagar) kepada media BnR beberapa waktu lalu.

Mania bandung tengah ini makin semangat seiring dengan Vitarest memberikan dukungan penuh. Rencananya ke depan, Vitarest akan mengadakan liga Bandung tengah. Dan ini menjadi angin segar bagi mania Bandung tengah. Soalnya kedepannya ada wadah bagi lapak-lapak di bandung tengah menggelar putaran Liga.

Lapak Bagar selalu diiikuti ratusan mania
Lapak Bagar selalu diiikuti ratusan mania

Dicky bagar mengatakan, pihaknya sangat terbuka bila Vitarest menggelar liga putaran Bandung Tengah. Soalnya, di bandung tengah pun memiliki peserta local yang banyak. Bisa menandingi mania-mania di bandung Utara dan Timur. “Disini belum ada liga putaran seperti di Bansel atau Badut. Mudah-mudahan ke depannya ada yang mewadahi mania tinnggian Bandung Tengah,” ujarnya.

Sebagai pendatang baru di trek tinggian kota Bandung. Pihaknya berupaya melebur kesetiap lomba-lomba yang ada di kota Bandung terutama dilomba nasional. Mania Bagar selalu menghargai bila ada lomba nasional di bandung, tidak ada lomba totalan di lapaknya. “Pekan mendatang beberapa perwakilan kami datang ke PSL mengikuti lomba nasional. Itu esebgai bukti kami mendukung gelaran nasional,” ujar lelaki asal garut ini.  (sae milan)