Monalisa, Buser dan Cabe – Cabean Tampil Elok

BnR Cipa & Juri BnR Jabar
BnR Cipa & Juri BnR Jabar
BnR Cipa & Juri BnR Jabar

Bandung (MediaBnR.Com) – Ajang Exclusive garapan BnR Cipa di Pamecelan, Parongpong, Lembang (16/8), dalam memperingati HUT RI ke 70, berlangsung lancar dan sukses. Rasa persaudaraan antar peserta, berjalan penuh keakraban dan kekeluargaan. Even yang dikomandani Irvan ini, rencananya akan pindah tempat ke Jl. Baru Adjak, Lembang. “Tanggal 22 nanti, kami akan mengadakan event yang cukup bergengsi ditempat yang baru,” ujar Irvan. Siang ini, KKP (Komunitas Kacer Purwakarta), hadir meramaikan hajatan ini. Kang Edi mewakili KKP mengatakan, “Rencana kedepan kita akan mengandeng BnR dalam acara anniversary KKP. Tempat dan tanggalnya nanti kita rencanakan.” Dua kacer besutan KKP, Pinix andalan Adrian rebut juara 1 dan Sawor gebetan Kang Ferry bercokol di urutan 3.

Di kelas lovebird yang menjadi partai neraka, Bang Yandi melejitkan Monalisa sebagai juara kelas utama. Meski berusia muda, talenta Monalisa sangat mumpuni. Usman Team yang sudah terbentuk 2 tahunan, lewat komando Ir. A. Rukmana, cetak double winner. Buser, lovebird jagoannya menjadi satu-satunya yang berhasil raih kemenangan nyeri. Gebog BC Gerlong Bandung, lewat komando Pak Alo, memasukan skuad lovebird jawaranya ditangga juara. Cabe-cabean rebut juara 1, 2 & 3. Trindil andalan Acong dan Gaya milik MD Alfiano, masuk klasemen juara. Kebersamaan Gebog BC, meski new comer berhasil meramaikan blantika kelas lovebird kota kembang. (Ricky)


Para Jawara:

Komunitas Kacer Purwakarta Silaturahmi Ke BnR CIPA - Copy
Komunitas Kacer Purwakarta Silaturahmi Ke BnR CIPA 

 

Gebog BC Pimpinan Pak Alo  Melejit Berkat Cabe2an - Copy
Gebog BC Pimpinan Pak Alo Melejit Berkat Cabe2an

 

Monalisa LB Bang Yandi Juara Kelas Utama
Monalisa LB Bang Yandi Juara Kelas Utama
Buser Bawa Usman Team Double Winner
Buser Bawa Usman Team Double Winner