
MediaBnR – Kestabilan murai batu Jagad koleksi Mr Ubed Adipati SF Sidoarjo kembali dibuktikannya. Pasca menyelesaikan masa mabungnya dia kembali eksis ditangga juara di Gantangan The Sultan Spesial Ramadhan, Minggu (17/4).
Kala itu meskipun menembus diposisi juara runner up 2 dan 5 namun sudah menjadi bukti burung ini sudah kondisi top formnya setelah ganti bulu. “Ini penampilan yang ketiga kalinya setelah istiraha tmabung, sebelumnya juga juara runner up mas,” UjarUbed.
Klik Disini Untuk Melihat Daftar Juara The Sultan Spesial Ramadhan
Jagad memang gaco andalannya selama ini. Burung tersebut memiliki kualitas materi lagu isian dan tembakan yang cukup baik. Seperti halnya dieven Spesial Ramadhan The Sultan (17/4), dia lebih banyak mengumbar beragam lagu isian terutama suara tembakan cililin yang dibawakannya panjang-panjang dengan volume suara yang tembus.
Selain memiliki kualitas materi yang oke, durasi kerja juga luarbiasa, dari awal hingga akhir dituntaskannya dengan maksimal. Bahkan tidak hanya itu dia juga sanggup turun 2 hingga 3 sesi dalam setiap even yang diikutinya.
Selain murai batu Jagad, sederet nama gaco andalan Mr Ubed diantaranya ada Prabu dan Buldozer simpanannya yang juga langganan juara yang saat ini lagi masa mabung. HelmyKicau


