LATPRES BNR ATLANTIC

MediaBnR.com – Kiprah LB Nadira besutan Pak Tole kian terus menanjak prestasinya ditangga juara.Event lomba maupun latpres dilintas EO seputaran Bogor acap kali mendatangkan hasil yang cemerlang,kembali siang itu penampilannya mencuri perhatian dewan juri dilatpres BnR Atlantic,Minggu (5/4/2015).Ngekek aktif panjang kasar serta volume tembus menghantarkannya meraih posisi pertama dan kedua pada dua putaran sesi Lovebird yang berbeda.

Ajang mempererat talisilaturahmi yang dilakoni oleh Kimbabo dengan bertandang ke markas BnR Atlantic sukses mendulang juara bersama Jamileh dan Angel.Burung stabil juara yang memiliki materi diatas rata-rata ini kembali menduduki peringkat kedua dan ketiga Kelas Atlantic dan Vitagrow,bersama sang dunungan yakni Mg YS yang tersenyum puas melihat kinerja gacoannya hari itu.

Sementara itu di Kelas Murai Batu giliran Boxer besutan Budi K dari Kompas BC yang menjadi perbincangan para sahabat kicaumania.Ngeroll nembak dengan isian komplit serta gaya ngeplay aktraktif menjadi modalnya dalam bertarung melawan musuh-musuhnya,tak pelak juara (1,1 dan 2) alias nyaris hattrick pada gelaran tersebut.

Kicaumania pemula yakni Yana dan Juned dari Sawangan berhasil membawa Appolo kembali moncer di Kelas Murai Batu.Meski belum meduduki podium juara satu dikarenakan penampilan perdana,namun keduanya tampak berbungah sebab settingan ciamik terhadap debutannya telah diketemukan.Alhasil posisi keenam sesi Vitagrow dapat digondol oleh Appolo,berbekal kemenangan ini pastinya kehadiran MB Appolo akan siap mengancam dan meramaikan ranah perburungan tanah air kedepannya.

Dengan berucap syukur Allhamdulillah Anto J 19 selaku ketua pelaksana mengatakan,”Terimakasih banyak atas partisipasi dan kedewasaan dari rekan-rekan kicaumania yang menyambangi tempatnya,sehingga perhelatan siang itu berjalan dengan tertib dan lancar tanpa ada kendala sedikit pun.”Tandasnya.*BnR Arie


