Nakula dan Konan Nyeri, Jendral Stabil

Suasana lomba Langit BC Durian berkicau cup 1 (Foto: herlambang/MediaBnRCom)
Suasana lomba Langit BC Durian berkicau cup 1 (Foto: herlambang/MediaBnRCom)
Suasana lomba Langit BC Durian berkicau cup 1 (Foto: herlambang/MediaBnRCom)

Mijen (MediaBnR.Com) – Gelaran lomba burung berkicau yang diselenggarakan oleh Langit BC Mijen bekerjasama dengan Pemerintah kota Semarang (24/01) di lapangan kecamatan Mijen sekaligus juga dibarengi acara festival durian menjadikan kemacetan jalan arah Semarang – Boja, meski diguyur hujan sangat lebat namun tidak menyurutkan nyali kicaumania untuk tetap hadir di acara ini. “Saya sangat salut dengan tekad kicaumania meski dari pagi diguyur hujan namun mereka tetap saja hadir di gelaran kami ini, akhirnya acara kami mulai mundur 1 jam. Kami salut kepada kicaumania hari ini anda sangat Fighter sekali,”ungkap Pujiono sebagai ketua pelaksana acara ini.

Nakula nama yang sudah tidak asing lagi di kelas cendet mania siapa lagi kalau bukan milik Kamto Boja Mandiri yang sudah tak terhitung prestasinya, tidak hanya lomba kecil saja namun lomba setingkat nasionalpun sudah kerap ia terjuni dan selalu memperoleh juara kecil. Dalam kesempatan ini Nakula yang saat ini dipoles oleh Kremik perawat baru di keluarga Boja Mandiri SF ini berhasil sapu bersih disemua kelas yang ada hingga nyeri berhasil di raihnya. “Saya belum lama pegang Nakula karena sudah lama saya vakum digelaran lomba karena pekerjaan yang tidak bisa saya tinggalkan, begitu ketemu dengan pak Kamto Boja saya malah dipasrahi menjalankan beberapa burung jago koleksinya. Akhirnya tergerak hati saya terjun kembali ke dunia lomba burung dengan memilih pegang cendet,”aku Kremik yang hari ini kondisi badannya kurang Fit. Dibawahnya kelas sejati berhasil ditempati oleh Black – Out debutan Benk2/Doni Gosh dengan bendera Pandanaran SF yang juga sudah sering juara hingga berhasil mengkoleksi puluhan trophy.

Gontang Barat asal Mijen BSB hanya turunkan 1 jagonya dikelas cucak hijau andalkan Jendral berhasil masuk 3 besar dimana kelas VIP Jendral dengan gayanya full ngentrok jambul dibarengi dengan tembakan cililin dan kapas tembak menjadikan Jendral terlihat menonjol sehingga tak lepas dari control para juri, di atasnya kelas vip berhasil di duduki oleh Kotang Hijau milik Kate Tepos BC sedangkan dikelas Sejati berhasil dikuasai oleh Anas dengan andalannya Tester.

4 kelas lovebird yang di sajikan panitia 2 diantaranya berhasil dikuasai oleh team Akatsuki SF dengan luncurkan Konan yang menguasai kelas sejati dan favorite, burung milik Torres 9 ini merupakan seleksi dari love bird yang di koleksinya dengan tujuan kedepan akan mencetak love bird jawara dengan hasil breeding sendiri. Selain itu team Akatsuki SF yang mengadopsi bahasa Jepang ini juga mampu cuatkan Rock Lee dan Prilly dikelas VIP dan Bintang. Masih dikelas yang sama crew dari WKB Sf Beringin yang berhasil mendominasi juara dikelas LB Sejati dengan tunjukan Super Bejo dan Nunung milik Guntur dan Toe. “Kami dari Warung Kelurahan Beringin SF yang disingkat WKB SF berhasil cuatkan Nunung dan Super bejo menggila dilaga Durian berkicau, jagoan kami tersebut diasuh oleh yu dan Kipul jadi bisa moncer,”ucap Guntur bersama rekan-rekannya.

“Kami selaku panitia mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh peserta kicaumania yang telah meramaikan gawe kita ini “Durian Berkicau cup 1” meski cuaca tidak bersahabat diterpa hujan lebat sejak pagi, Alhamdulillah acara bisa berjalan lancar hingga usai gelaran,”papar mr. Udi diakhir acara. (LamBanK)

BACA JUGA: Daftar Juara Durian Berkicau Cup I (24/1/2016)


Jendral sang CI milik Gonteng Barat stabil di jalur jawara (Foto: herlambang/MediaBnRCom)
Jendral sang CI milik Gonteng Barat stabil di jalur jawara (Foto: herlambang/MediaBnRCom)
Nakula Nyeri milik Kamto Boja Mandiri SF (Foto: herlambang/MediaBnRCom)
Nakula Nyeri milik Kamto Boja Mandiri SF (Foto: herlambang/MediaBnRCom)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Black Out debutan Benk2 Pandanaran SF semakin hebat (Foto: herlambang/MediaBnRCom)
Black Out debutan Benk2 Pandanaran SF semakin hebat (Foto: herlambang/MediaBnRCom)

 

Akatsuki SF cuatkan LB Konan dominasi  dikelas sejati (Foto: herlambang/MediaBnRCom)
Akatsuki SF cuatkan LB Konan dominasi dikelas sejati (Foto: herlambang/MediaBnRCom)

 

WKB SF Beringin dominasi kelas LB sejati cuatkan Super Bejo & Nunung (Foto: herlambang/MediaBnRCom)
WKB SF Beringin dominasi kelas LB sejati cuatkan Super Bejo & Nunung (Foto: herlambang/MediaBnRCom)