Launching Markas Mahessa

Mediabnr – Duet Mr. Danang beserta Mr. Riko mengemas acara dengan konsep tiket murah layaknya lomba berhasil menarik masa dari rekan kicau mania . Gelaran Latpres Lounching Markas Mahessa Community Minggu (16/7) bertempat di Taman Wisata Blangcir, Plamongan Sari Pedurungan-Semarang berjalan sukses tanpa kendala yang berarti. Dengan fasilitas yang sangat memadai arena lomba yang menjadi satu dengan sarana rekreasi keluarga. Gelaran latber yang akan dihelat setiap Selasa dan Kamis setiap pekan ini menjadikan gantangan Markas Mahessa Community menjadi rekomendasi untuk berlatih burung serta rekreasi bagi keluarga.

Onar membuat geger dikelas lovebird dengan raihan hatrick yang diukirnya, memiliki durasi diatas rata-rata rajin dalam memuntahkan tembakan membuat gaco Mr. Hendrik Banyumanik team melenggang mulus meraih prestasi. Suket Teki membuktikan dirinya sebagai lovebird baby yang mampu bermain dikelas dewasa, gaco Mr. Rakasiwi yang menjadi duta 8055 Cup berhasil menembus 3 besar disesi yang berbeda dikelas ini. Tumpi milik Zieqiel Legok SF sukses menunjukkan kerja maksimal dengan merebut tampuk sang jawara dikelas lovebird baby.
Reed Bull tampil trengginas disesi awal kelas murai batu dengan tonjolan kasar yang dimiliki, bermain full power dari awal hingga akhir sesi deras dalam mengeluarkan irama lagu menasbihkan gaco dari Matador Team mengunci titel sebagai sang jawara. Shianida milik T2N Mranggen berhasil bertengger di 3 besar. Telolet yang bermain kurang maksimal disesi pertama berhasil menunjukkan performa terbaiknya di sesi ke 2 kelas Murai Batu Markas dengan raihan sang juara. Derasnya pukulan irama lagu diselingi roll rapat yang dimiliki memudahkan jalan bagi telolet mengukir prestasi.


Kacer Sakti masih stabil ditangga jawara, besutan dari Mr. HS Jaya Upin Ipin SF sangat piawai dalam memuntahkan lagu-lagu kasar yang dimiliki, durasi kerja yang diatas rata-rata membuat Sakti meraih juara 1 dan 2. Robin gaco Mr. Fajar Real SF sukses menjadi pesaing Sakti dikelas Kacer, dengan tampil stabil di 2 sesi selalu singgah di 3 besar tangga juara. ( Aben/Kiky)
Baca Juga : Daftar Juara Launching Markas Mahessa Community (16/7/2017)










