
Yogyakarta (MediaBnR.Com) – Lilik Sembego, Mr Ompong dan KT Sengkan sukses mengawal lomba bertajuk “Kedokteran Hewan Cup” pada hari Sabtu (7/11) di Fakultas Kedokteran Hewan UGM Yogyakarta. Dari 21 kelas yang dilombakan, kelas lovebird dan kenari menjadi favorit dengan peserta di atas 50an gantangan. “Alhamdulilah, even dalam rangka dies natalis Fakultas Kedokteran Hewan UGM ke-69 ini sukses terlaksana. Kami mewakili segenap panitia lomba dan panitia dies natalis FKH UGM mengucapkan terima kasih atas dukungan rekan-rekan kicaumania. Mohon maaf bila masih ada kesalahan selama lomba berlangsung. Insya Allah di gelaran selanjutnya akan kami perbaiki,” ungkap Lilik Sembego selaku ketua panitia.
Mr Gino Jogja menurunkan 3 jagoan kacer sekaligus yaitu Lindu Arto, Songgo Bumi dan Pangeran. Ketiganya adalah burung pelapis bagi Yaris, kacer langganan juara yang kini sedang mabung. Meski statusnya burung pelapis, teryata ketiganya mampu menghiasi daftar juara. Teristimewa Pangeran. Setelah pernah raih kemenangan di Danyon Cup Jogja dan Bupati Cup Magelang, Pangeran kembali unjuk gigi dengan melibas para pesaingnya. Bahkan kali ini nyaris mencetak double winner. “Alhamdulilah, bawa 3 burung semua bisa masuk 10,” ucap Pak Gino yang semakin menegaskan eksistensinya sebagai pemilik segudang amunisi kacer mapan yang selalu siap menjadi juara di kelasnya.
Persaingan sengit di kelas love bird yang full gantangan akhirnya dimenangkan oleh Srikandi dan Mba Surat. Srikandi milik Icuk Umbulharjo sukses raih podium utama di kelas Love Bird Gajah Mada bersaing ketat dengan Lorenzo milik Fandi Bolodewo di posisi runner up. Adapun Mba Surat milik Endi dari Mutiara Merapi SF sukses memborong 2 gelar juara 1 yaitu dari kelas Love Bird Kedokteran Hewan dan kelas Love Bird Dies Natalis.

Di kelas kenari, nama Ventor milik Okta/Madex dari 58 SF Jogja tampil sebagai bintang dengan menjadi juara di kelas utama, kelas Kenari Gajah Mada. Di kelas pleci, Joko Tingkir milik Raditya Jogja All Star tampil sebagai kampium dengan raih juara 1 di kelas Pleci B Dies Natalis. Setelah even ini, Kota Jogja akan kembali diluberi kicaumania dengan adanya lomba Sumpah Pemuda Jogja V (15/11) di Krajan Godean dan Anniversary Penny Jaya Cup I (22/11) di Lapangan Penny Jaya SF Yogyakarta. [Kadir.Jtyk]









