Peraih Juara Siap Dukung Pitung Cup I 21 Oktober 2018

Brosur

Selasa BnR Mojokerto

Laga Love Bird Bebas Usia Nyaris Full Gantangan

Selasa (16/10/2018) panitia BnR Mojokerto menggelar agenda latber rutin. Area luas di belakang Alfamart desa Sambiroto, kecamatan Sooko, Mojokerto, yang menjadi base-camp, kembali dipenuhi kicaumania dari Mojokerto Raya dan dari luar daerah. Sebagaian besar peraih juara, siap turun sekaligus memeriahkan Pitung Cup I Minggu 21-10-2018.

Pitung Cup I merupakan gelaran perdana yang diprakarsai lurah setempat, mendapat dukungan dari semua pihak. Samsuri dari Sambiroto mengandalkan Waris 02 di Love Bird M2 bebas usia. Mengandalkan kekek’an yang lumayan lecek untuk meraup point, jawara milik pemain setempat ini berhasil meraih point tertinggi sekaligus membukukan juara 1. Bersama dengan Gading Kuning milik Robot HK Moker yang masuk 5 terbaik, menyatakan bakal ikut meramaikan gelaran Pitung Cup I minggu mendatang.

Begitu juga dengan Nanang dari Trowulan yang masih mendominasi kemenangan. Tampilan menarik dari beberapa gacoannya di Love Bird Baby, seperti Bagus, Ando dan Niko. Pemain yang tak pernah absen digantangan ini pun menyatakan siap memeriahkan gelaran Pitung Cup I. Gelaran yang dikemas panitia BnR Mojokerto dengan lurah setempat ini, bakal diluruk pemain dari luar daerah. Dari meja siar panitia dikabarkan bahwa pesanan tiket dari peserta luar kota jauh-jauh hari sudah banyak yang masuk. Apalagi menjelang hari H nya di kelas Murai Batu dan Cucak Ijo utamanya, nyaris full gantangan. *Sugeng

Daftar Juara Latber BnR Mojokerto (16/10/2018)

Andalkan Waris 02 Siap Ramaikan Pitung Cup I
Brosuru

 

TAGGED: