
Mediabnr.com – AGJ Cup 2, Buperta Ragunan, (03/11). Sepak terjang Puyol pada sesi Anis Merah Kenriko memang patut diacungi jempol. Pasalnya salah satu amunisi Anis Merah kebanggan Baba Garoy Savana SF tersebut, mampu tampil dengan ciamik mulai dari langsung ngemplong sambil taler ketika digantangkan, konsisten dengan sepak terjangnya tersebut Puyol berhasil pukul telak kebolehan lawan — lawannya hingga berhasil duduk di podium tertinggi di kelasnya.
Lompat menuju sesi Lovebird baby A Tumo, giliran Ciby -Ciby yang pasang laga pada. dengan tarikannya yang panjang — panjang dan rajin, membuat burung yang dikawal ketat oleh Mr. Adie Sayap Timur tersebut berhasil menjadi salah satu yang berhasil bertenger di podium juara sesinya tersebut.
Sementara itu, PHK milik Prapto PK kembali unjuk kebolehnya pada sesi Kacer. Dengan muntahan isiannya yang bervariasi dibawakannya sambil nge-play dengan durasi kerja yang cukup mumpuni. Tidak heran jika PHK mampu tikung lawan – lawannya dan berhasil rajai kelas Vitagrow dengan Mutlak.
Beralih pada sesi Cucak Hijau, Dozer milik Sigit/Ilham Sekawan SF. Dozer mampu tampil dengan cemerlang pada kelas Cucak Hijau AMB setelah sebelumnya juga pasang laga pada sesi BnR Gurah. Dozer berhasil pukau tim pengadil dengan tembakan – tembakan isian yang tajam dengan artikulasi yang jelas, sambil getar – getar hingga Dozer mampu raih gelar juara di kelasnya tersebut. (F.A.I)





