Road To President Cup IV Banyuwangi

Banyuwangi (MediaBnR.Com) – Gelaran bergengsi yang diadakan Mr. Pram dkk yang bertajuk “Road To President Cup IV “ di Banyuwangi kota (31/1) ternyata mampu mencuri perhatian kicaumania dari berbagai penjuru. Hal ini terbukti dari banyaknya peserta yang hadir memadati arena tersebut sehingga membuat suasana pertandingan semakin menarik dan perang bintang pun terjadi di setiap kelasnya.
Kali ini pasukan dari Bali yang sengaja hadir tak mengusung nama BC maupun SF, mereka bersatu padu membawa nama Bali peace Bersatu. Mulai dari Jatayu, Pet Crepet, Sunari BC, Yogi Kuda Hitam, Wayan Seminyak . Bali Peace yang dimotori oleh Wak Kaji Lontong harus mengakui kekalahan dengan kepala tegak. Namun suatu kebanggan tersendiri karena poin beliau sudah mencapai 1000 diraihnya. Sedangkan di posisi Puncak sebagai juara umum Bird Club (BC) diraih oleh Tabanan BC yang dikomandani langsung oleh Mr. Joko SM.
Di kelas cucak ijo kelas utama, Cemburu milik Yogi Kuda Hitam berhasil buktikan diri sebagai burung jawara. Tampilannya yang dahsyat dan cukup memukau membuat juri yang bertugas memberikan hadiah moncer A. Sayang di sesi 2 cuaca hujan tidak mendukung sehingga membuat Cemburu yang berada di posisi pinggir kurang kerja maksimal. “Pekan depan Cemburu akan kami siapkan di Valentine Cup di Jogya,” ujar sang perawat handal Mr. Yogi.
Tampilan apik juga ditunjukkan oleh Liontin milik H. Arif Petcrepet Team. Lagu roll tembak berspeed rapat yang dilontarkannya membawa dirinya berada di podium teratas sebagai juara 1 dan juara 2 berturut- turut. Masih di kelas kacer, Matador milik Agus BUB juga berhasil juara 1 di Kelas Seblang di atas Liontin. Laskar kenari milik Samita dari MBM SF Lumajang mampu juga membuat sejarah dalam laga ini. Tampil di 2 kelas, Laskar Kenari berhasil meraih juara 1 dan 2. Tak mau kalah dari lawannya Raja Rimba Rimba milik Andry A-Chink SF DK Jaya tampil menggila di Kelas Kenari Kuntulan, hal ini kembali membawa nama besarnya bertengger di puncak juara.
Di kelas murai batu, Rosa milik Abah Shodik yang tampil dengan besetan-besetan dahsyat serta bervolume keras, setelah di sesi awal meraih juara runner up di sesi berikutnya mampu menduduki podium juara 1. Di kelas cendet, kembali sang jawara Sadis milik Fandy power cendet kembali bersinar sebagai sang juara di Kelas Cendet Seblang.
Di akhir gelaran Mr. Pram selaku ketua panitia mengucapkan terima kasih kepada semua kicau mania yang telah hadir serta mendukung gelaran ini. “Apabila ada kekurangan kami meninta maaf yang sebesar-besarnya,” ucapnya. *Danz
BACA JUGA: Daftar Juara Road To President Cup IV Banyuwangi (31/1/2016)










