
Balikpapan (MediaBnR.Com) – Even spektakuler lomba ocehan tingkat nasional “Valentine Cup 2017” yang berlokasi di Lapangan Tenis Indoor Kota Minyak Balikpapan, berlangsung meriah, Minggu (5/2). Kicaumania dari 3 propinsi yakni Kaltim, Kalteng dan Kalsel berlomba untuk menyandang predikat jawara. Ini terlihat dari kicaumania Kalteng dengan hadinya Gapung, Mr. Yeyen dkk. Ada Mr. Dwi dari Kota Sampit Kalteng dan Angga tergabung pada Satria Muda BC.
Nanang Andy selaku ketua panitia di-back up Mr. Bams sebagai ketua pelaksana lomba dikawal juri gabungan Kaltim plus Jawa. Terlihat arena ramai disesaki kicaumania mengadu ocehan gaco-gaco mereka, walau sempat mendung pada sesion kelima, acara terlaksana tuntas digelar.
Nama pleci Proyek milik Wisnu dari R 250 BPN Team mencatat terbaik, kacer dada hitam Royal kepunyaan Fial dari BPN Team sukses menjadi terbaik berkat penampilan apiknya. Kelas murai borneo, berkat perawatan telaten sekaligus sabar nama Kenzo milik Fitri BKS menjadi pemenang dengan torehan 3 kali juara pertama atau hattrick dan terbaik. Ada juga Sakral di kelas kacer menyandang predikat terbaik juga jago-jago lainnya. Tak ayal Fitri BKS juga menempati juara single fighter (SF) untuk kesekian kalinya. “Dunia hobi tak bisa ditinggalkan dan akan terus memberi optimis lebih,” papar Fitri BKS.
Kelas kenari terbagi 2 kelas yaitu kenari bebas dan kenari kecil. Nama Argo Bima milik Alpian Halim dari Duta Arema BC menyabet terbaik, sedangkan kenari kecil juga disandang Alpian Halim lewat nama Jendral Kecil. Ada Gundala tak mau ketinggalan menyabet terbaik pada kelas cucak hijau. Dari kesekian jago di atas, menempatkan Duta Arema BC menyandang juara bird club (BC). Sementara Duta Prima 212 BC menduduki posisi runner up serta DJM SF menjuarai runner up bird club.
Dari kesemua burung-burung yang tampil, langkah fenomenal Awe-We seakan tak pernah habis mencetak juara sekaligus terbaik. Dari 6 kelas love bird yang diperlombakan, Awe-We milik Andong/Pesut SF dari Samarinda, menyabet habis gelar juara pertama atau 6 kali juara pertama. “Awe-We dipersiapkan sebaik mungkin guna mengikuti ajang tahunan Valentine Cup minggu depan di pulau sebarang,” tukas Andong bersemangat tentang sang jagoannya. (Eddy Wang)
BACA JUGA: Daftar Juara Valentine CUP 2017 (5/2/2017)















