Persiapan Singkat Tak Halangi Suksesnya Gelaran

DAFTAR JUARA

Anniversary Hantamrata Cup I – BnR Kediri

H. Zainul Saat Memberikan Briefing Kepada Juri JBI Sebelum Bertugas

Mediabnr – Kendati hanya mempunyai waktu sebulan dalam mempersiapkan gelaran ini, namun lomba burung Anniversary Hantamrata Cup I kerja bareng BnR Kediri menuai sukses, Minggu (11/3/2018) lalu.

Gelaran ini diadakan untuk memperingati hari jadi tim Hantamrata Kediri yang telah memasuki usia kesepuluh tahunnya. “Sebetulnya sudah sejak 2008 terbentuk, cuma baru tahun ini bisa melaksanakan gelaran,” terang Paul Wibram dedengkot tim yang berlogokan burung love bird dengan tangan mengepal

Bukan tanpa alasan mengapa gelaran Hantamrata pekan kemarin menggunakan lokasi gantangan BnR Kediri serta juri dari JBI sebagai pengadil lapangan. Karena melihat sistem penilaian di BnR terbilang fair play dan transparan. Hal tersebut menjadi salah satu pertimbangan Paul Wibram dkk kerja bareng dengan BnR Kediri. “Selain cocok dengan sistem penilaian di BnR, kami juga sering lomba disini,” ujar Paul pada pewarta media ini di lapangan.

Tak pelak, animo tinggi dari kicau mania baik Kediri maupun luar daerah Seperti Surabaya dan Sidoarjo. Nyaris menyedot 1000 peserta dieven tersebut.  Berbagai komunitas baik BC maupun SF tumpah ruah di gantangan yang berlokasi di Asrama Kompi 521, Kuwak Utara, Kediri. Bahkan komunitas burung kecil seperti Tledekan dan Pleci turut meramaikan gelaran tersebut.

Melihat tingginya animo kicau mania dan suksesnya gelaran Hantamrata Cup yang pertama kalinya. Paul Wibram menuturkan siap menjadikan gelaran serupa sebagai agenda tahunan. “Mohon doa dan dukungannya, supaya tahun depan bisa menggelar lomba kembali,” ujarnya saat ditemui diakhir gelaran.

Hujan Door Prise Warnai Gelaran

Love Bird Terbaik Berhasil Diraih Israel besutan Erick LMSF

Hampir setiap kelas, dari 29 kelas yang dilombakan. Panitia menggelontor undian berhadiah. Berbagai macam jenis barang produk perburungan diberikan secara cuma-cuma kepada peserta. Mulai dari pakan burung, kerodong hingga sangkar.

Tak pelak riuh canda peserta yang memperoleh bonus kerap terlontar. Satu diantaranya, “nggak juara nggak apa-apa yang penting dapat sangkar,” kata salah satu penerima hadiah. Terlaksananya door prise ini merupakan bentuk dukungan dari berbagai elemen perburungan Kediri dan sekitar. Bahkan selama sebulan menjelang hari-H. Berbagai bentuk dukungan terus mengalir. Diantaranya produk pakan love bird ARS yang memberi gratis satu pakan bagi sang juara dikelas Love Bird ARS G 36.

Israel Cetak Hattrick, Upin Libas Balibu

Love Bird Israel Milik Erick Langgeng Mulya SF Cetak Hattrick di Hantamrata Cup

Hampir merata di berbagai daerah, kelas paruh bengkok saat ini memang masih menjadi primadona kicau mania kala melakoni lomba.

Tak terkecuali di Hantamrata Cup I Kediri pekan kemarin. Pada even ini, panitia membuka 7 kelas love bird dewasa dan 3 kelas love bird balibu. Tak disangka sangka, keseluruh kelas tersebut disapu bersih para kekek mania. Bahkan satu diantara tim yang hadir, tak hanya sapu bersih tiket yang disediakan. Namun juga nyaris hantam rata juara dikelas yang mereka ikuti.

Komunitas Love Bird DLP Kediri Berhasil Bawa Pulang Trophy Juara

Adalah Langgeng Mulya SF. Tim asal kota getuk yang digawangi Erick LMSF tersebut berhasil menjuarai beberapa kelas yang diikuti. Love bird Israel saat ini menjadi gaco andalan Erick kala bertandang ke berbagai gelaran lintas even organiser.

Tim Sukses Anniversary Hantamrata Cup I

Usai sukses tembus diposisi kedua saat turun di Anniversary Dulur Team Krian. Erick bersama timnya melanjutkan perburuan juara.

Alhasil performa sang gaco yang memiliki ciri khas dengan gaya putar-putar kepala seperti patah saat digantang, membuahkan hasil positif. Rentetan juara telah diukir burung yang asal usul pemberian namanya diberi oleh Ferry Young Kurnia BF.

Kenari Plankton Milik Alvian RP AF SF Meraih Predikat Burung Terbaik

Sebelum turun di Kediri pekan kemarin. Prestasi apik diukir kala sowan ke even Malioboro Vaganza Jogja akhir bulan lalu. Bertengger diposisi ketiga tak membuat sang empunya berhenti berburu juara. Dibulan ini torehan apik terus dicetaknya. Kala ke even Ohara Cup, juara satu sebanyak tiga kali berhasil diraihnya.

Mengulang prestasi yang sama, burung yang tidak membutuhkan perawatan khusus ini kembali menuai sukses. Dieven Hantamrata, juara satu tiga kali alias hattrick juga disabetnya. Diantaranya saat turun dikelas Love Bird HTR, Love Bird Pakan ARS G 36 dan Love Bird Hadi DBF A.

Hendrik Puas Gaconya Love Bird Upin Meraih Juara Satu dan Juara Ngekek Terpanjang Kelas Balibu BnR

Bila tak ada aral melintang, Erick bersama timnya siap bertandang ke even bergengsi selanjutnya. “Rencana kami akan persiapkan ke even Borobudur,” ucap Erick LMSF. Selain berhasil cetak hattrick. Israel juga dinobatkan sebagai burung terbaik pada gelaran Anniversary Hantamrata Cup I.

Masih di jawara Love Bird. Selain para jawara tuan rumah. Beberapa peserta luar daerah Kediri berhasil membubuhkan namanya di tangga juara. Hendrik Abadi LBF Krian yang menurunkan Upin dikelas Balibu berhasil mengukir sejumlah juara.

Sakti 521 Selalu Kawal Gelaran BnR Kediri Hingga Situasi Tercapai Kondusif
Pengurus BnR Kediri dan JBI Foto Bersama

Diantaranya juara satu kelas Balibu BnR bahkan gaco yang merupakan hasil ternakan sendiri ini dinobatkan sebagai burung dengan ngekek terpanjang pada kelas yang sama. Tak tanggung-tanggung, burung berwarna biru cobalt tersebut mampu mendapat sebutan P2, L2 dan M2. “Usianya baru 3,5 bulan. Saat juara di Anniversary Dulur Team Krian. Sempat mendapat tawaran 10 juta,” kata Hendrik.

Begitu pula saat penobatan burung terbaik. Upin kembali mendapatkan predikat burung terbaik dikelas Balibu. Perolehan 100 poin Upin bahkan mampu menyisihkan Love Bird Badut dan Blue Ice diposisi kedua dan ketiga. (stf)

Baca Juga : Daftar Juara Hantamrata Cup 1 – Kediri (11/3/2018)

Samsul Dulur Team Krian Mengajak Keluarganya Untuk Berpartisipasi Meramaikan Gelaran Hantamrata Cup I
Cucak Hijau Sanjiphak Alvian RP Meraih Predikat Burung Terbaik
Hendrik Puas Gaconya Love Bird Upin Meraih Juara Satu dan Juara Ngekek Terpanjang Kelas Balibu BnR
Cucak Hijau Sanjiphak Alvian RP Meraih Predikat Burung Terbaik
AF SF Kediri Mendapatkan Penobatan Sebagai Tim Terbaik di Anniversary Hantamrata Cup I