Singgsana SF & Ngapak Team dari Bandung Terbaik

Mediabnr – Lomba burung berkicau Garden View Cup 2 minggu (18/02-2018) di Lapangan Garden View Jl. Cagak Subang berlangsung cukup ramai. Kemeriahan lomba tak lain dihadiri peserta yang datang justru didominasi dari luar. Tangerang, Bekasi, Karawang, Purwakarta, Cirebon, Indramayu, Sumedang dan paling banyak berasal dari Bandung.
Persaingan memperebutkan terbaik berlangsung alot dan memanas, terutama dikelas paling difavoritkan seperti murai batu, kacer, love bird, cucak hijau dan kenari. Abimanyu milik H. Opie dari PDP Jendra dengan koleksi 2 gelar paling bergengsi yang didapatnya, kelas murai batu Garden View dan Nusa Indah.Penampilan dicetak Ashoka di kelas murai batu bergengsi,


Kelas murai batu ring menjadi milik Han’s dari Singgasana SF Bandung dengan Karedok yang dibawanya yang tak terbendung atas lawan-lawannya.
Paling panas terjadi di love bird, terutama di jenis dewasa dengan beberapa nama burung top turun untuk memperebutkan yang terbaik. Kejutan terjadi perolehan juara yang sebelumnya tidak diprediksi malah menjadi yang terbaik. Arjuna jagoan dani Susanto dari ring DS tampil meyakinkan dengan raihan double winner alais 2 kali kesatu, sementara di kelas Garden View menjadi milik Reva milik Jajang dari Kaliber SF. Perolehan juara pertama lainnya di love bird dewasa diraih Valentine jagoan H. Hikmat dari LBL Lembang dan Guntur milik H. Ardha dari Ngapak Team.


Arena Kacer menjadi panggung milik Dewa Iblis milik Yusa DJ BC Bekasi yang mampu membungkam lawan-lawan yang cukup berat, terutama dari Cirebon yang kali ini harus mengakui keunggulannya. 2 kelas yang diikutinya, Dewa Iblis menyapu bersih nyeri. Penampilan memikat diperlihatkan Karin milik Mr. Martin Rossa SF dari Jatibarang Indramayu yang tampil sangat istimewa di kelas cucak jenggot mega bintang. Lagu kasa tembus dengan isian cukup bervariatif menjadi keunggulan Karin atas lawan-lawan saat berada digantangan 11.


Keluar menjadi menjadi yang terbaik direbut Singgasana, pendatang baru milik Han’s dari Bandung tak terbendung dari awan-lawannya dengan perolehan poin yang cukup banyak. Sedangkan di bird club Ngapak Team dari Bandung sulit dihentikan lawan-lawannya dengan perolehan poin yang tak terbendung dari lawan-lawannya. (yud)
Baca Juga : Daftar Juara Garden View Cup 2 – Subang (18/2/2018)


