PIALA KEMENKUMHAM

Mediabnr – Gelaran Lomba Ronggolawe yang bertajuk Piala Menteri Hukum Dan HAM yang dimotori oleh Jhon Biver, nampaknya cukup meriah dengan hadirnya 2000 lebih kontestan. Diawal acara, Nampak hadir juga Menteri Hukum dan HAM yang sempat memberi sambutan dan turut menggantang lovebird diawal acara serta membagikan Doorprize untuk para peserta yang telah berpartisipasi pada acara tersebut. Yang luar biasanya lagi, ratusan kontestan tetap semangat mengikuti event tersebut hingga malam hari dan tetap memadati areal Pasar Seni, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara. Minggu, (15/10).

Salah satu dari peserta yang cukup beruntung diawal acara adalah Hector. Turun dikelas pertama Lovebird Baby A Voer Ronggolawe, gacoan milik Bang Ali dari Pendekar SF Madura ini pun mampu mengumpulkan 1470 point. Tampil unik dengan suara jenggotan serta durasi rata-rata 35 up, lovebird yang baru berusia 2,5 bulan ini pun mampu menjadi juaranya.


Persaingan sengit justru terjadi dikelas cucak hijau. Yogi Naga Hitam yang turun bersama Team andalannya, mampu merebut gelar terbaik dikelas utama Menteri Hukum Dan Ham. Menurunkan Extacy dikelas tersebut, Extacy nampak tampil menonjol diantara burung lainnya. Tampil ngotot disertai bongkaran variatif seperti gereja, tengkek kolibri dan jenggotan, sudah menjadi modal kuat untuk amunisi Yogi Naga Hitam untuk diganjar 4 bendera merah dan 1 bendera biru dan bertengger diperingkat teratas tangga juara kelas Utama. Sedangkan Cucak Hijau Giok andalan Steven dari Cipinang Jaya, pun berhasil mengoleksi juara dikelas cucak hijau sebagai juara pertama dan runner up.

Sementara itu, aksi borong juara justru terjadi dikelas Kacer. Uchie Tesya yang kini diketahui sebagai Kacer Mania Nasional, nampaknya tidak hadir dengan burung andalannya Brebet yang sering menjadi langganan juara disekitaran jabodetabek. Meski begitu, Leader dari Hello Kitty SF ini, mampu memborong juara dikelas kacer dengan amunisi lainnya yaitu PHK. PHK yang tampil eksotis setiap kali digantangkan, mampu memikat perhatian dari para juri. Bermodalkan materi seperti siri-siri, serindit dan suara burung-burung kecil, PHK akhirnya mampu merebut juara pertama dikelas Dharma Karya Dhika dan kelas Kacer Pengayoman. Atas raihan ini, PHK Layak didaulat sebagai Double Winner.

Diakhir acara, Alvin Team yang dimotori oleh Owen, Berhasil meraih juara BC atas raihan point yang disumbangkan oleh Neymar dikelas Murai & Lapindo dikelas Kenari. Sedangkan Juara SF, Sukses direbut oleh Kapten Ariga bersama Cakrawala SF atas raihan point dari Sengkuni & Jendral Besar dari kelas Kenari. *Zulfikar
Baca Juga : Daftar Juara Piala Menteri Hukum dan Ham (15/10/2017)







