PIALA KOTA HUJAN 3

Mediabnr – Event bergengsi kota bogor yang bertajuk Piala Kota Hujan menjadi ajang tahunan kicaumania Bogor untuk ketiga kalinya (7/7/2019). Menggandeng BnR sebagai tim dari penjurian, dihadiri 2400 kicaumania dari bogor maupun dari luar daerah.
Gelaran yang dihelat di markas YON ARMED-10 Bradjamusti, Ciluar, Bogor, langsung disambut oleh Kapt. Febri sebagai perwakilan Danyon. Bang Boy selaku pendiri BnR juga turut hadir mengawasi gelaran berlangsung hingga usai. Dalam sambutannya juga, beliau turut mengapresiasikan kicaumania bogor dari berbagai EO independen bergabung menyelenggarakan PKH 3 dan Bogor juga menjadi tempat lahirnya BnR.
Lomba dengan menggunakan 2 lapangan ini terdiri dari 72 gantangan dan 36 gantangan. Dan perdana kalinya diterapkan semenjak BnR memutuskan menilai lovebird fighter, pada lomba PKH 3 masih disambut pecinta lovebird.
Kelas bergengsi dengan tiket 2 juta rupiah menjadi tontonan menarik kicaumania, beberapa burung handal turut berpartisipasi. disesi Murai batu Ring utama ISTANA BOGOR, Aksi Gading Sakti mulai tak terbendung dengan unjuk kemampuan cukup mumpuni. Irama lagunya mewah dengan durasi kerja maksimal menghantarkan amunisi SGN Team berhasil menduduki peringkat pertama.
Sedangkan dikelas utama Murai Batu Istana Bogor, Murai Batu Pedro milik Bonni/Jessica kembali diuji kemampuannya dikelas bergengsi. Pedro yang memiliki diatas rata-rata murai batu handal berhasil melontarkan isian-isian mewahnya dengan durasi full hingga akhir meraih podium utama. disesi berikutnya kelas Murai batu Kebun Raya, Pedro kembali mencatat kemenangan meraih double winner dikelas bergengsi.
Gelaran yang usai pukul 21:30 Wib masih disambut antusias kicaumania hingga pembagian doorprise berlangsung. diakhir gelaran penentuan SF dan BC diumumkan oleh panitia, Sebagai Pemenang BC dengan poin tertinggi langsung diwakilkan oleh Mr. Pitax dari Bogor All Star dan Juara SF dinobatkan kepada Mr. Budi Bogem dari Nganjuk SF.
Panitia Piala Kota Hujan 3 mengucapkan terima kasih banyak atas kehadiran dan partisipasi kicaumania dalam meramaikan gelaran ini. dan tak lupa pula dukungan dari beberapa sponsorship KAW Team, KBG BF, BMW, Cahaya Baja, JB-Squad, BO Squad, BBF, CP-Petindo Classic, Silobur, Toren BC, RAB Water Bird, Madu Nusantara, Rumah Kicau Bogor, Oriq Jaya, Raja Goyang dan lain-lainnya.
Dens Biel sebagai ketua panitia dan Antho JIP sebagai pelaksana beserta jajaran panitia PKH 3 memohon maaf apabila masih terdapat kekurangan selama gelaran berlangsung. Sampai jumpa kembali di Piala Kota Hujan 4…
https://mediabnr.com/2019/07/08/daftar-juara-piala-kota-hujan-3-2019/
























