
MediaBnR.Com – Gelaran yang rutin diselenggarakan oleh Gedang Anak Berkicau (GAB) tiap hari sabtu sore ini beda dengan biasanya (28/5) dimana siang ini digelar special best of the best yang diselenggarakan satu bulan sekali hari sabtu minggu terakhir. ”Alhamdulillah peserta hari ini tidak seperti biasanya, banyak kicaumania dari luar kota merapat ke area GAB ini, tak hanya itu pemain kawakan yang lama absenpun tiba –tiba hadir digelaran GAB mungkin ada pantauan,” jelas Chori sebagai punggawa GAB ini.
Presiden kenari warna bon kuning ini milik Amry Pekalongan Team berhasil guncang gantangan GAB Ungaran, dengan gaya bongkok neng nong selalu gondok besar saat mengeluarkan lagu cengkokan semi Blackstroath menjadikan Presiden terlihat menonjol sendiri. Dikelas sejati. “Presiden sudah sering juara diantaranya beberapa minggu sebelum ini juara 2 di BnR Klaten dan terdekat sebelumnya juara 3 dicanting pekalongan, gayanya saya digantang gela-gelo bak anis merah. Minggu depan akan di turunkan di Road Presiden Cup 2016 gawe BnR Jateng tepatnya,” papar Andre sang mekanik jagoan milik H. Amry yang beken dipanggil Ciu.
Hadir pula duta Karangjati BC yang diwakili oleh Didin dengan tunjukkan Psichopath murai batunya diposisi 3 besar dengan durasi full hingga akhir juga olahan variasi lagu yang dimilikinya terdengar nyaman ditelinga, diatasnya ada mahesa polesan Doping yang rela absen sebagai panitia di Kombes demi membuktikan gaco satu-satunya ini dengan istilah tidak sia-sia akhirnya berhasil memboyong trophy dari GAB.
“Lama sudah ga pernah turun lomba sebagai peserta, melihat Mahesa dirumah selalu nembak-nembak tidak seperti biasanya langsung saya rawat extra dan langsung saya bawa di gelaran GAB dan Alhamdulillah menempati posisi runner up,” ucap Doping yang mulai perkenalkan DKS SF.
Sama halnya dengan kelas love bird rata-rata gaco yang diturunkan masuk di 3besar seperti Abbu Sayaf milik H. Syaiful lama tak terlihat langsung sabet juara 3 kelas BOB, sedangkan dikelas sejati dengan poisis yg sam juga berhasil di duduki oleh Rihana milik Agus A5 GKA Ungaran.
Hadir pendatang baru yakni Ricky SF yang berhasil moncer di GAB dengan andalannya Sahara kacer dengan durasi full roll diimbangi materi lagu yang sangat mumpuni bertengger di posisi ke tiga, sedangkan dikelas cendet juga masih mampu masuk sebagai jawara runner up dengan andalkan govinda kerja satu titik roll speed, dan dikelas ijo ada Buto ijo dengan posisi yang sama sebagai jawara runner up.
“Benar kita Ricky SF merupakan pendatang baru namun amunisi kita bukan burung biasa, kita mencari tidak hanya yang gampang tampil tapi kita mengacu terhadap kwalitas burung itu yakni materi lagu dan volume harus diatas rata-rata,” kata Ricky yang mulai nyaman terjun di dunia perburungan. (LamBanK)
BACA JUGA: Daftar Juara Latpres Special Best Of The Best Gedang Anak Berkicau (GAB) – (28/5/2016)








