Pujangga Dan KD Junior Sabet Double Winner

Animo Kelas Murai Borneo Tetap Tinggi

LATBER BULANAN SIDODADI-BANJARBARU KALSEL

Animo Kelas Murai Borneo Tetap Tinggi

Mediabnr – Walaupun masih dalam suasana Ramadhan, akan tetapi animo kicaumania Banjarmasin, Martapura, Sungkai, Bati-Bati dan tuan rumah Banjarbaru tak pernah surut. Begitupun pada Latber Bulanan Sidodadi Banjarbaru Minggu (3/6) dengan duet ketua Santoso dan Medha.

Santoso Latber Sidodadi digelar Saban Jumat Sore

Dengan kawalan kru juri BnR Kalsel Latber Bulanan digelar jam 14.00 Wita dan berakhir 17.30 Wita, masih dalam suasana silaturahmi kicaumania. Kelas yang dipertandingkan yakni Murai Borneo, Love Bird Dewasa dan Balibu, Cucak Hijau serta Pleci.

Mr. Mirhan (kanan) Dan Mulkedu (tengah) Tetap Eksis
Miss Zihan Bersama Murai Borneo Gundala

Murai Borneo bernama Pujangga milik Miss Zihan kembali mengulang suksesnya, setelah Latpres Silaturahmi Ramadhan 1439 H juga menyabet predikat terbaik. Pujangga mencatat 2 kali podium pertama bersaing dengan Adudu kepunyaan Bejo dari Bati-Bati yang menuai prestasi juara 1, 3 dan 4. “ Kelas Murai Borneo selalu ramai oleh kicaumania sehingga pertarungan sengit dan seru,” ungkap Miss Zihan tampak gembira.

Kru Putra Candi SF H. Gadul Dari Margasari Kalsel
Personil Mining Muyax SF Tanjung

Akan halnya Love Bird Dewasa, KD Junior andalan Mr. Yatno dinobatkan sebagai terbaik lewat torehan juara 1 sebanyak 2 kali. Sementara Kanjeng Dimas milik Rakha selalu membayangi dalam pertarungan dikelas Love Bird Dewasa. Untuk kelas Cucak Hijau, Salimbada punya Heri Rusia mencatat sebagai terbaik dengan prestasi juara 1 dan 2 bersaing ketat dengan Marion Zola besutan Nadira dari ADW BC Brb-Kdg.

Medha (kiri duduk)Terimakasih Kepada Kicaumania Yang Hadir
Plecimania Selalu Berpartisipasi

Kelas Love Bird Balibu ada 3 nama mencatat sebagai burung terbaik bersama. Parkit milik Wisnu, Booster andalan Ranto dan Mentaya kepunyaan Eko dari landasan Ulin. “ Terimakasih atas partisipasi dan support penuh rekan kicaumania akan Latber Bulanan Sidodadi,” tutup Duet Santoso dan Medha. Eddy Wang.

Baca Juga : Daftar Juara Sidodadi Banjarbaru – Kalsel (3/6/2018)

Eko Juri BnR Kalsel
Juri BnR Kalsel Dan Santoso (tengah)