
MediaBnR.Com – Gelaran Anniversary Gantangan Krajan IX Yogyakarta pada hari Minggu (23/4) menjadi ajang sapu bersih gelar juara kacer bagi Mr. Gino Jogja bersama jagoannya bernama Raja Getar. Turun di dua kelas yang disediakan panitia, Raja Getar yang dikawal BG selalu topform dengan gaya oke punya dan tonjolan lagu walangan dan jangkrikan. Alhasil, dua gelar juara 1 dari dua kelas kacer diraih oleh Raja Getar.
“Alhamdulilah, Raja Getar tampil sempurna di Krajan dengan memborong dua gelar juara 1. Semoga nanti bisa tampil maksimal lagi saat turun di Piala Pakualam,” ungkap Mr. Gino yang disaat bersamaan juga sukses mengantarkan Pangeran yang dikawal Gepeng nyaris mencetak double winner di lomba Anniversary 1st Bintang Gading with BnR Wonosari.
Aksi memukau juga diperlihatkan oleh kenari kecil Mezzy. Turun dua sesi, Mezzy orbitan Wisnu Syahputra berhasil finish juara 1 dan 3. Prestasi ini juga sekaligus menjadi modal penting bagi Sariapel SF dalam perebutan juara umum setelah mengumpulkan poin kemenangan dari kelas Love Bird Paud Gold, kelas Cucak Hijau Platinum, dan beberapa lainnya.

Duta Piala Pakualam yang akan menjadi tuan rumah 7 Mei nanti sukses merebut gelar juara umum BC setelah mendapat dukungan penuh dari jagoan-jagoan Kurawa Team dan NJB Style. Beberapa jagoan Duta Piala Pakualam yang meraih sukses adalah kenari Sultan dan Heroes, love bird Wahidin dan Sakera, murai batu Kobis, dan kolibri Mandala.
“Terima kasih kepada rekan-rekan kicaumania atas dukungannya selama 9 tahun perjalanan Gantangan PBBK Krajan Godean. Dari dulu hingga sekarang masih menjadi pilihan kicaumania Yogyakarta dan sekitarnya. Mohon maaf bila ada kesalahan dari pihak panitia. Saran dan kritik demi kemajuan bersama selalu terbuka untuk kami,” ujar Bayu Krajan selaku nahkoda PBBK Krajan.
“Jangan lupa, mulai pekan depan gelaran latber rutin PBBK Krajan dibuka setiap Minggu sore,” pungkasnya. [Jtyk.Team]
BACA JUGA: Daftar Juara Anniversary Gantangan Krajan IX Jogja (23/4/2017)









