RAJA SELATAN, RONGSOK COME BACK, BRAMASTHA, KI GENDENG, KAISAR JEPANG KIAN MENCORONG

Indra CMR Handayani GK - MB Raja Selatan come back sabet Juara 2 dan 5

KASAT BRIMOB CUP JOGJAKARTA (16/12/2018)
RAJA SELATAN, RONGSOK COME BACK, BRAMASTHA, KI GENDENG, KAISAR JEPANG KIAN MENCORONG

JOGJA – Gelaran lomba burung berkicau Kasat Brimob Cup Jogja yang dilaksanakan di lapangan tembak Mako Brimob Gondowulung Jogjakarta menuai sukses. Walaupun sejak pagi suasana kota Jogja diselimuti mendung tebal, namun para peserta tetap semangat mengikuti gelaran ini hingga berakhir sampai sesi akhir tercatat 1150 peserta. Acara ini dibuka langsung oleh Komandan Batalyon A Pelopor Bapak AKBP Donny Adi Pradana, SIK serta dilakukan penggantangan burung pertanda dimulainya lomba. Di samping peserta lokal, peserta luar kotapun juga banyak yang hadir, diantaranya Semarang, Wonosobo, Solo, Purworejo serta Magelang.

Om Priyanto selaku Ketua Aniser Jogja yang juga Anggota Brimob DIY juga sukses mengundang Komunitas Anis Merah dari berbagai daerah untuk hadir dan meramaikan terbukti 3 kelas nyaris full peserta.

Ricky Donald atau RD Jogja kembali sukses mengantarkan Murai Batu kesayangannya merebut Juara. Ki Gendeng nama Murai Batu handalannya beberapa pekan lalu menang nyeri di event Independent Indonesia Kerja kembali merebut Juara, bermaterikan lagu Cucak Cungkok serta tonjolan Cililin yang dilontarkan berkali-kali Ki Gendeng dengan mulus menyabet gelar Juara 1 dan 2. Minggu depan Ricky berencana akan mengusung Ki Gendeng di Event Galamedia Cup.

Sementara Murai Baru ekor hitam Raja Selatan milik Indra CMR yang membawa bendera Handayani Gunung Kidul kembali come back setelah beberapa bulan hilang dari kancah lomba dikarenakan mabung, tampil perdana langsung menggebrak dengan meraih Runner Up dan 5 besar. “Puji Tuhan walaupun tampil belum maksimal 100% namun materi dan irama lagunya tidak berubah. Semoga Minggu-minggu berikutnya bisa maksimal.”ujar Indra dengan bangga.
Masih di sesi Murai Batu penampilan Rongsok besutan Decky Griya Cipta juga sangat menawan. Tampil dasyat dengan membawakan irama lagu kasar, ngerol serta tonjolan tembakan panjang berhasil menduduki Juara 1 dan 4.

Sedangkan Ganang Maleo, pemain lawas dari kota Jogja masih bisa tersenyum sebab Murai Batu jagoannya yang diberi nama Tlempik mampu bertengger di posisi Juara 2.
Ir Agus Gamping pemain lawas dari kota Gudeg yang lama hilang dari kancah lomba karena kesibukannya kembali turun gunung, hanya dengan mengandalkan gaco anyar di Cucak Hijau yang diberi nama Bramastha mampu mencuatkan kembali namanya. Tiga minggu yang lalu di event Antasari Tulung Agung, Bramastha berhasil merebut gelar Juara 1,2,3. Gelar Juara 1,2 dan 3 kembali di Kasat Brimob. Penasaran dengan materi irama lagu Bramastha, awak media menyambangi rumahnya dan ternyata harian di kelilingi 4 Cucak Cungkok yang memiliki lagu roll tembak serta gacor, kedigdayaan Bramastha kembali akan diuji di event Galamedia Cup pekan mendatang.

Sedangkan di kelas Kenari, Kaisar Jepang gaco warna kuning milik H Rihan Variza HRVRT dari Binuang Kalimantan Selatan yang dikawal Dodok dan Punky Jogja berhasil menorehkan prestasi gemilang. Bermaterikan irama lagu standart, cengkok lebah, durasi panjang serta volume keras mampu meraih gelar Juara 1 ebanyak dua kali alias nyeri.

Super Star Kacer besutan Yoga Irawan berbendera BIG CITY SF yang tiap minggu digelandang di arena lomba masih mampu merebut pundi-pundi Juara, sebelumnya Super Star meraih posisi tiga besar di BaleKambang Kumandang, di Bupati Cup Sleman kemarin menempati Juara 3 dan 4 dan kali ini menyabet Juara 1 dan 2 Super Star memiliki kelebihan di saat tarung atau membawakan lagu duduk satu titik dengan buka ekor dan tentunya juga di dukung dengan irama lagu serta roll speed yang apik.

Sementara di kelas Lovebird Baby Clasic, penampilan cantik ditunjukkan Pelangi punya Udin Kandang Ireng. Pelangi ngekek sangat rajin dengan durasi pendek dari awal sampe akhir sesi dan berhasil mengumpulkan point tertinggi hingga berhakmenempati Podium Utama. Kurang puas dengan sesi lovebird baby classic, Udin kembali mengikutkan Pelangidi sesi Paud dan berhasil menduduki posisi Juara 5.

Di akhir acara Iptu Iswanto SH atau biasa disapa Om Ambon mewakili Brimobda DIY mengucapkan banyak terimakasih kepada peserta yang telah berpartisipasi dan meramaikan gelaran kami. Mohon maaf bila masih ada kekurangan dalam pelayanan. Insya Allah event ini bisa menjadi event tahunan. (TOBIL/TYCKA)

BACA JUGA : Daftar Juara Kasat Brimob Cup 1 (16-12-2018)


GALERY FOTO :

AKBP Donny Adi Pradana,SIK saat membuka acara
Bapak Komandan Batalyon A Pelopor saat menggantang burung pertanda dimulainya lomba
Crew H Rihan Variza Binaung Kalsel – Kenari Kaisar Jepang nyeri
Yoga Irawan Big City SF – Kacer Super Star nyaris nyeri
Udin Kandang Ireng – LB Paud Pelangi raih Juara 1 dan 5
Segenap Juri BnR Indonesia yang bertugas.
Ricky Donald – MB Ki Gendeng tampil garang raih Juara 1 dan 2
Perwakilan Komunitas Anis Merah saat menerima penghargaan
Mr Robert LBC – Cendet Rapedot kembali raih prestasi
Mr Ir Agus Gamping – Cucak Hijau Bramastha stabil rebut Juara 1,2,3
Mr Ganang Maleo – Murai Batu Tlempik di Posisi Runner Up
Mr Andy Donk ikut memantau jalannya lomba
Komunitas Konin ramaikan Kasat Brimob Cup
Komunitas Anis Merah berbagai kota
Iptu Iswanto SH – Terimakasih atas partisipasinya, Selamat bagi para Juara
Indra CMR Handayani GK – MB Raja Selatan come back sabet Juara 2 dan 5
Decky Griya Cipta- MB Rongsok Juara 1 dan 4
Crew Paul Intan Klaten – Anis Kembang Mawar Hitam di Posisi 3 besar