Sweet Valentine ke-17 2020 Jogjakarta

MediaBnR – Jogjakarta, Lagi amunisi AB Galeh Pekalongan buktikan kualitasnya di ajang Sweet Valentine ke 17 Minggu 16 Februari 2020, bertempat di Taman Pemda Denggung Sleman Jogjakarta, Raja Tega hadirkan Tropi kemenangan bagi skuad AB Galeh BF Pekalongan. Burung yang sudah memiliki reputasi besar dikancah perburungan Murai Batu nasional langsung tancap gas mendulang prestasi dengan merebut juara kesatu dikelas Murai Batu Ring Golong Gilig.
Banyaknya amunisi yang diturunkan membuat peluang untuk merebut singgasana juara bertambah besar . Mr. Bambang AB Galeh membawa skuad intinya kegelaran Sweet Valentine, dari Raja Tega yang menjadi maskot dari skuad AB Galeh, Sultan sipendatang baru, Pesona 56 teman duet Raja Tega, dan Happy keluaran ring AB Galeh BF sendiri.
Pencapaian ini sangat diluar prediksi, Raja Tega bisa berikan kemenangan awal bagi team dari kota Pekalongan ini. Kita ketahui bersama dikelas Murai Batu terdapat petarung-petarung handal lintas blok yang hadir digelaran Sweet Valentine ini. Wajah sumringah Mr. Bambang sudah terlihat sejak awal acara penyerahan penghargaan bagi para peternak yang bernaung dibawah naungan PBI (Pelestari Burung Indonesia)digelar.
Terlihat rasa optimis dibenak Mr. Bambang akan performa para gacoan yang dibawanya bisa tampil maksimal dalam menghadapi event ini. Bukan tanpa sebab , Mr. Bambang sangat fokus dalam mempersiapkan para gacoannya. Semua sudah terjadwal dengan rapih sehingga tidak mengganggu apa yang sudah diprogramnya.
Penyeleksian para gacoan yang akan dibawa berlomba selalu dipantau perkembangannya setiap hari, Mr. Bambang selalu mengecek satu persatu kondisi para gacoannya,hal ini berguna untuk mengetahui sampai sejauh mana kesiapan para gacoan untuk bertarung disetiap event yang akan disambanginya.
Sebagai salah satu Twister mania Mr. Bambang selalu memberikan pakan berkualitas ini untuk para gacoannya. Selain diberikan untuk burung lomba, Mr. Bambang juga memberikan pur Twister untuk anakan trotolannya yang dihasilkan dari kebun AB Galeh BF.
“Memang saya salah satu pemakai setia pur Twister, meski bukan produk yang pertama saya sangat yakin akan kualitas Twister. Saya menggunakan Twister sebagai salah satu pendompleng stamina para jagoan saya, mampu menjaga kesehatan burung-burung sehingga gacoan saya mampu tampil energik dan gacor diatas gantangan.”Ujar Mr. Bambang
Dievent kali ini selain Murai Batu, Mr. Bambang membawa serta burung Love Bird dan Kenari yang sudah berada di garasi skuad AB Galeh BF Pekalongan,untuk memperkuat amunisi disetiap gelaran lomba yang diikutinya.
Kita ketahui bersama Raja Tega memang memiliki materi tonjolan yang sangat istimewa, dari tonjolan Cililin, LoveBird dan Kenari.serta lagu tonjolan burung kecil seperti Rambatan, Kolibiri selalu sukses dimuntahkan di atas gantangan. Dengan gaya ngeplay yang menjadi cirri khasnya dan bervolume keras selalu suksek meredam persaingan dari para rival yang ikut bertarung.
Selain Raja Tega, Pesona 56 juga tidak mau kalah dengan kompatriotnya Raja Tega. Meski belum mampu menyamai torehan prestasi Raja Tega dengan menyabet podium juara pertama, penampilan Pesona 56 mampu menyihir para juri yang bekerja dengan aksinya yang sangat menawan. Seakan tidak ingin dianggap sebagai pelapis Pesona 56 mampu hadirkan torehan juara 2, 4 dan 6.

Torehan prestasi diajang Sweet Valentine sebagai salah satu cara pembuktian akan gacoan dari skuad AB Galeh BF Pekalongan, sebagai salah satu penantang serius dikelas paling bergengsi yaitu Murai Batu.
Dievent Sweet Valentine kali ini Mr. Bambang bergabung bersama team Faidzin DM kota Tegal. Berada di satu kawasan, membuat hubungan harmonis dikedua tim di ujung pantura ini sering berkolaborasi. Sukses untuk AB Galeh dan Faidzin DM Tegal. (Aben)



