AABC LATBER CUP-ASAM ASAM KALSEL

Arena Permanen yang dikelola AABC selalu berkesinambungan dalam hal menggelar lomba kicauan. Terbukti kembali mereka menggelar hajatan yakni AABC LATBER CUP, Rabu 3 Oktober 2018 bertempat di arena AABC jalan Ahmad Yani Km. 123 di Samping SPBU kota Asam-Asam Kalimantan Selatan.

Kicaumania datang dari Angsana, Pelaihari, Sarindai, Jorong, Kintap, Sungai Danau Dll juga tuan rumah Asam-Asam sendiri guna meramaikan AABC Latber Cup. Dipunggawa oleh Ketua AABC Apip terlihat Latber kali ini dikemas bagus, sehingga tak ada protes dari kicaumania dibawah kawalan kru juri BnR Kalsel.

Mr. Tarom dari Rajawali BC Kintap selalu hadir dan eksis serta support penuh setiap lomba yang dilaksanakan di arena AABC. “ Kalah menang tak terlalu dipersoalkan yang penting silaturahmi tetap terjaga antar sesama penghobby kicauan,” ujar Mr. Tarom terlihat selalu ceria. Love Bird terbaik Dewasa disabet Song Brerong milik Cak Gondrong dari PPSD Sungai Danau.

Sementara pada kelas Cucak Hijau tak ada yang mendominasi daftar pemenang, sehingga hasil akhir dinobatkan Jendral kepunyaan Agus Toto dari Sungai Danau berhasil membawa pulang Piala predikat Cucak Hijau terbaik. Nama Miss S punya Janie dari Asam-Asam juga menuai suksesnya, prestasi Miss S menyabet 2 kali podium pertama dan terbaik. Untuk Kacer terbaik, burung lawas bernama ATM milik Mr. Apip sangat stabil juga mewah dengan torehan 2 kali podium pertama, tak ayal ATM mendapatkan predikat Kacer terbaik untuk yang kesekian kalinya.


Nama Lurahe jagoan Mr. Macho dari Asam-Asam juga berjaya pada kelas Murai Borneo perdana dengan torehan juara pertama. Untuk Murai Borneo terbaik disabet Rocket besutan Yanto dari Asam-Asam dengan menyabet 2 kali posisi pertama. Slamet dari JBC Jorong juga tak mau ketinggalan dalam hal mencatatkan nama Gejrod dikelas Murai Borneo dengan mencatat prestasi juara 2, 3 4 dan 4. “Selalu meramaikan arena AABC juga tempat-tempat lainnya seperti Guyup Rukun Angsana, PPSD Sungai Danau, B-70 Pelaihari,” tutup Slamet.
Baca Juga : Daftar Juara Latber Cup – Asam Asam Kalsel (3/10/2018)















