Ring DS Buktikan Kualitas, 707 SF Stabil Dijalur Juara

Dipimpin H. Iqbal, 707 SF Stabil Borong Juara

Phoenix Cup 3

Mediabnr – Gelaran akbar Phoenix Cup 3 yang menyiapkan 2 lapangan untuk arena bertanding burung-burung istimewa dari seluruh Nusantara, nyatanya mampu menyajikan gelaran lomba yang cukup meriah dengan hadirnya 2926 peserta yang  ramai memadati areal lapangan Graha Telkom, BSD City, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten. Minggu, 6 Januari 2019.

Tidak hanya kicau mania Jabodetabek yang turut memeriahkan perhelatan tersebut, bahkan beberapa kontestan yang nampak turut hadir sengaja datang jauh dari beberapa daerah pulau Jawa seperti Surabaya, Pekalongan dan bahkan ada pula kicaumania  Banjarmasin yang turut memeriahkan lomba Phoenix Cup 3 yang berkolaborasi dengan Radjawali Indonesia tersebut.

Salah satunya adalah Mr. Fuk  dari Sampoerna  tim Surabaya. Sengaja datang dari provinsi yang berbeda Mr. Fuk yang menurunkan 2 gacoannya  yang dinamai Android dan Brutal di kelas cucak hijau Milli, nampak sukses mendominasi kelas tersebut dengan raihan Android sebagai juara pertamanya dan Brutal sebagai runner-up.  Android yang di gantangkan dibawah gampangan 17, sukses mengoleksi 3 bendera dan 3 bendera biru. Hasil tersebut tak lepas dari aksi Android yang stabil menonjolkan isian tengkek, cililin,  lovebird dan kenari secara berulang hingga akhirnya Android pun dinyatakan layak sebagai juara pertamanya.  sementara itu burung satu timnya yang dinamai Brutal pun berhasil menempel ketat di tangga juara sebagai  juara ke-2.

Koh Jacky Boy  yang sengaja datang dari kota Bekasi pun  juga  berhasil menjadi juara pertama dikelas utama Murai Batu Phoenix. Turun di kelas termahal tiket Rp1.000.000 Koh Jacky  yang menampilkan  amunisi terbarunya yang dinamai Boxer sukses angkat trophy sebagai juara pertama berkat penampilan Boxer yang cukup mewah dengan materi variatif dan durasi kerja yang stabil.

Sementara itu Datuk mustika milik H. Ikbal yang  diketahui sebagai salah satu murai batu terbaik Nusantara pun tak pulang dengan tangan hampa Datuk Mustika yang sudah berusaha memberikan penampilan yang terbaiknya nampak harus cukup puas masuk di rentetan 5 besar kelas utama murai batu Phoenix. Sedangkan Murai Batu Gangster  dari 707 SF pun nampak menunjukkan prospek yang sangat baik dengan tercatatnya Gangster sebagai juara ke-4 di kelas murai.

Dani Susanto yang di ketahui sebagai salah satu pencetak lovebird lovebird terbaik saat ini juga nampak hadir dan turut berlomba di gelaran Phoenix Cup 3.  Ring DS yang diusungnya tersebut nyatanya mampu membuktikan kesaktiannya dengan menyabet the runner up di kelas utama lovebird balibu. Kimberly dan Sniper yang diketahui merupakan  besutan dari Ring DS tersebut  terlihat mewah dan juga turut memboyong juara di kelasnya Hasil tersebut tentunya semakin menegaskan kualitas  nyata dari Ring DS.

Di akhir acara, JPMRT 78 SF Samarinda yang dipimpin langsung oleh H. Jay dan dimotori oleh Mr. Kodok,  sukses mengumpulkan poin terbanyak dalam perebutan juara SF dan layak dinobatkan sebagai juara umum. *Zulfikar

https://mediabnr.com/2019/01/08/daftar-juara-phoenix-cup-3/

Team Anni Bakery SF
Team Brother SF Turut Catatkan Prestasi Dikelas Murai Batu
Team DKB
Team Nirwana BC
Team Radjawali Indonesia
Abib Hamas SF – Kenari Sang Pembunuh Sukses Borong Juara
Adi Jaya – Firgo Sabet Runner Up Dikelas Murai Batu Poer Good
Alas Roban Hantar Carla Raih Prestasi Dikelas Lovebird Balibu Mega
Aliong SF – Sakura Sukses Rajai Kelas Lovebird Balibu Voer Good
Andi Jenifer & Handoko Turut Pantau Jalannya Gelaran Lomba
Arthur Rafelle & Joko Ireng Hantar Senopati Rebut Prestasi Dikelas Murai Batu

Borong Juara Dikelasnya Konin, KKD Depok Sukses Dominasi Kelas Kolibiri
Cucak Hijau Brutal
Berjalan Hingga Malam Hari, Phoenix Cup 3 Pertahankan Kemeriahan
Dani Susanto – Kembali Raih Juara, Ring DS Buktikan Diri Sebagai Pencetak Burung Jawara
Deni Nirwana BC
Dipimpin H. Iqbal, 707 SF Stabil Borong Juara
H. Ikbal – Borong Prestasi Dikelas Murai, Datuk Mustika Pertahankan Performanya
Hendry & Erwin Kawal Lovebird Pino Raih Prestasi Di Phoenix Cup 3
JPMRT78 SF Sukses Rebut Juara Umum SF
Kimberly Raih Prestasi, Ring DS Semakin Terbukti
Mr. Ariza & Pak Sofyan Turut Kawal Jalannya Gelaran Phoenix Cup 3
Mr. Fuk – Duet Brutal & Android Rajai Kelas Cucak Hijau Millie
Mr. Fuk
Phoenix Cup 3
Rebut Juara Pertama Dikelas Utama Bersama Jacky Boy, Murai Batu Boxer Kembali Harumkan Nama Bekasi
TAGGED: