Golkar Cup 1

Tanjung Selor (Kaltar) – MediaBnR.com, Gelaran lomba burung berkicau di kaltar kini mulai menjamur kembali. Pengagas kecintaan terhadap burung berkicau pun merambah ke setiap lini.
Event Orgenizer (EO) PINKY GROUP YANTO dan SAHABAT IRIANTO adalah Salah satunya yang sukses menyajikan gelaran lomba burung berkicau dengan tajuk GOLKAR CUP 1, dan sukses menarik animo pecinta lomba burung berkicau, pada Minggu (24/12).

Dengan menggandeng tim juri Rajawali Indonesia (RI) yang telah di launching di ibu kota Tanjung Selor beberapa waktu lalu sukses menyedot kicau mania dari 5 kota provinsi, diantaranya Kaltara, Nunukan, Malinau, Bulungan, Tarakan, dan kabupaten Bulungan lain nya, serta kota saudara dari kaltim khususnya kota Berau. Tak heran jika gelaran Golkar Cup 1 ini tercatat oleh panitia mencapai 878 tiket ludes terjual.
Lomba yang digelar di lapangan Agatis ini juga berjalan aman lancar dengan tanpa protes dari peserta, bahkan amunisi handal dari para kontestan kicau mania BC maupun SF ini juga tampil apik.

Dan sangat tepat jika panitia juga memberikan penghargaan bagi amunisi handal kicau mania yang tampil mendominasi sabet kejuaraan disetiap kelasnya, sebab benar adanya jika salah satu kontestan lomba menuturkan bahwa “Gak gampang setting burung supaya stabil tampil bagus diatas gantangan, butuh proses yang memakan waktu lama dan konsisten”.
Tak hanya itu, panitia juga memberikan apresiasi untuk komunitas dan singgle fighter yang juga sukses mencetak amunisinya yang banyak meraih juara dengan mendapatkan penghargaan sebagai juara umum BC dan Sf. Dan yang keluar sebagai juara umum tersebut adalah Sanggam BC dan Modern SF.

Diakhir gelaran, Syarwani spd.msi selaku ketua Golkar menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar besarnya kepada seluruh kicau mania yang hadir di gelaran Golkar Cup 1 ini. “dengan antusias dan animo peserta hobi burung berkicau yang seperti ini, kalau ada kesempatan, saya akan menyelengarakan lagi event seperti ini dilain hari yg tentu nya akan lebih menarik lagi” imbuhnya. *Den!









