Sejarah BnR Indonesia (Bagian 3)

Bang Boy BnR
Mereka Pernah di BnR dan Belajar di BnR

Jakarta, mediabnr.com – Masih banyak EO yang muncul seperti B16 beberapa orang BnR ikut di dalam seperti Aries Margono dan Awid bergerak di bawah bendera B16 dan lama tidak tidak muncul bergabung dengan EO baru di bawah naungan Ebod yaitu N105.

N105 juga digerakan H Mungin bersama Pak Lik dulunya ketua BnR Kuningan dan tidak lama bergabung Aris Margono dan Awid dan beberapa Juri BnR yang seperti biasa ditarik untuk membantu mengangkat nama EO baru tersebut.

Begitu juga Masterpiece Farid yang sekarang mulai menarik Juri BnR Indonesia untuk menambah pasukan kekuatan Juri Masterpiecenya. Memang tidak bisa dipungkiri karya seorang Boy BnR atau Babe Boy panggilan akrabnya selalu digunakan dan dimanfaatkan oleh EO yang bermunculan menyemarakkan dunia perburungan Indonesia.

Menjadi pertanyaan dan pengamatan apakah BnR Indonesia sendiri terpengaruh atau goyang dengan orang yang pernah diBnR atau dekat dengan BnR membuka EO baru?

Redaksi pernah bertanya langsung ke Babe Boy meminta pendapat beliau langsung dan apa tanggapan beliau saat itu. Ternyata BnR Indonesia tetaplah BnR Indonesia dengan memiliki cabang hampir seluruh Indonesia dan aktif mengadakan latberan serta lomba di setiap cabang masing-masing.

Kalau ditarik benang merah dari pendapat Babe Boy tersebut, beliau tidak pernah memikirkan atau merasa tersaingi dengan munculnya EO baru yang atau bukan dari orang orang yang pernah di BnR.

Sosok Babe Boy kalau dianalisa beliau tidak berpikir akan muncul atau tidaknya EO baru tapi beliau berpikir bagaimana dunia perburungan ini tetap semarak sampai kapan pun.

Di sinilah terlihat jiwa seorang pemimpin yang bijaksana seperti kita amati bersama dan redaksi mengamati pergerakan dunia perburungan.

BnR Indonesia saat ini seperti menjadi ancaman bagi EO lain dan berharap BnR Indonesia tidak kembali muncul di kancah perburungan Indonesia ini nyata.

Tapi sejarah tidak bisa dilupakan, ada sejarah karena bisa seperti sekarang ini dan kicaumania masih banyak membutuhkan BnR Indonesia terutama Bang Boy.

Beberapa pendapat Kicaumania baik yang pro kontra ketika diwawancarai oleh redaksi mereka ada yang hanya ikut-ikutan untuk membenci BnR tanpa tahu apa permasalahan sebenarnya. Tapi ada Kicaumania yang cerdas dan mengerti siapa BnR Indonesia yang selalu berharap untuk Babe Boy kembali menjamah dunia perburungan ini.

Sikap yang sekarang kalau redaksi mengamati beliau senyap tapi bergerak demi dunia burung dan akar rumput dan apa buktinya kalau Babe Boy masih terus berjuang untuk dunia burung?

Bisa kita lihat lomba-lomba BnR Indonesia di semua propinsi dan lihat gerakan beliau yang mulai mengintruksikan lomba kolosal di gelaran BnR.

Terbaru untuk melihat gerakan Babe Boy dengan kembali serentak mengintruksikan Love Bird untuk kembali dinaikkan di Latberan BnR maupun di lomba BnR.

… (Bersambung) …