PIALA KONSERVASI 2016

Bogor (MediaBnR.Com) – Gelaran Piala Konservasi yang diadakan di Lapangan Sirkuit Sentul, Minggu 17 Juli 2016, berhasil menyedot antusias kicaumania. Meskipun cuaca yang kurang mendukung, semangat kicaumania tidak turun hingga sesi terakhir untuk menggantangkan amunisinya.
Sien Ronny yang digawangi oleh Waqi CS kembali membuahkan hasil yang maksimal di gelaran ini. Amunisi – amunisi handal yang diturunkannya berhasil mencetak prestasi sehingga dinobatkan sebagai juara SF atau Single Fighter. Sedangkan Bogor Bersatu Team yang dipelopori oleh Hengki Nias kembali dinobatkan sebagai juara BC (Bird Club) dengan poin tertinggi.

V Rossy 46 Siap Menuju Presiden Cup IV
Kelas murai batu dengan hadiah Rp 10 juta sukses diboyong oleh V Rossy 46. Murai batu andalan MR. Ferry/Ikbal yang telah mencatat prestasi gemilang di beberapa gelaran, kali ini kembali membuktikan kualitas gacoannya. Meskipun baru mengalami dua kali mabung, mental tarung serta kualitas yang dimilikinya mampu bersaing di antara jawara handal. Persiapan kedepannya, V Rossy 46 siap menorehkan prestasi kembali di gelaran nasional Presiden Cup IV pada 2 Oktober 2016 nanti.

Selain itu, berkat kekompakan Family 08 SF bersama amunisinya Larasati dan Casper, berhasil bertengger di posisi ke-3 dan ke-4 di kelas utama setelah melewati pertarungan di antara jawara handal. Sementara itu, kehadiran KM Sentul Team semakin eksis bersama gacoannya Jenglot, Hasen dan Naruta di kelas lovebird dan cucak hijau setelah memperoleh nominasi.
Kalangan pecinta burung kacamata yang semakin meningkat pada tahun ini menambahkan daya saing yang semakin ketat. Mahajana, amunisi handal NV-88, berhasil merebut kelas utama dan meraih hattrick. Poin yang yang disumbangkan oleh Mahajana, Koslet, Jerry, Sadewa, Dante, Juliet, Rocker membawa Novan CKC juga merebut gelar juara sebagai BF terbaik.

Di hari sebelumnya (16/7) Acara sarasehan konservasi yang dihadiri beberapa tokoh memberikan dampak positif bagi kalangan kicaumania dalam melestarikan dunia perburungan. Kesuksesan yang diraih dalam sebuah gelaran tidak lain atas kerjasama dari berbagai pihak. Begitu juga pada saresehan konservasi pada tanggal 16 Juli 2016 yang diadakan di Hotel Lorin Sentul, patut diacungi jempol.


Kolaborasi antara duet Dody Naga dan Setiaji Majid dengan Suprianto Akdiatmojo selaku pemilik dari MBOF, Adi The King dan Jony Angga KHT12 Bogor, jadikan sebuah pondasi yang sangat kuat atas terselengganya sebuah event spesial yang dikhususkan untuk para breeder dan juga yang baru akan memulai. Tidak lupa juga Andi Suseno BBF beserta teamnya yang sudah sangat luar biasa dalam memberikan apresiasi pada saat terjun dilapangan. (IA/RD)


